Luhut Tanya Siapa Cawapres Anies, Surya Paloh Jawab Begini
Surya menyinggung pembahasan calon wakil presiden di tim delapan Koalisi Perubahan. Bahwa sudah ada mengerucut lima nama calon wakil presiden.
Ketua DPP NasDem Sugeng Suparwoto mengungkap percakapan Ketua Umum NasDem Surya Paloh dengan Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan saat bicara calon wakil presiden Anies.
Dalam pertemuan di Wisma Nusantara, Jumat (5/5), Luhut sempat menyarankan nama calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan. Awalnya, Luhut menanyakan kepada Surya Paloh siapa calon wakil presiden yang telah disepakati Koalisi Perubahan.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Siapa saja pasangan Capres-Cawapres yang tengah bersaing dalam Pemilu 2024? Tiga pasangan itu yakni Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Siapa yang menjadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Siapa yang disebut-sebut akan menjadi Cawapres Anies Baswedan? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Apa yang membuat publik curiga AHY adalah pasangan Anies di Pilpres 2024? Kabar rencana Anies mengumumkan calon pasangan pilpres setelah selesai ibadah haji sudah diketahui publik. Alasan inilah yang membuat publik curiga AHY adalah pasangan Anies.
-
Apa yang dilakukan Anies dan Cak Imin di Surabaya? Baru-baru ini, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengumumkan deklarasi sebagai pasangan Capres dan Cawapres 2024. Deklarasi itu diumumkan pada Sabtu, (2/9) di Hotel Majapahit, Surabaya.
"Menanyakan iya, 'siapa cawapresnya setelah pak Surya firm mengusung Anies?'," ujar Sugeng menirukan ucapan Luhut kepada wartawan, dikutip Sabtu (6/5).
Kemudian, Surya Paloh menjawab bahwa keputusan calon wakil presiden sepenuhnya diserahkan kepada Anies Baswedan.
"Wah, itu kan sudah kita serahkan kepada capres'," jawab Surya ditirukan Sugeng.
Lebih lanjut, Surya menyinggung pembahasan calon wakil presiden di tim delapan Koalisi Perubahan. Bahwa sudah ada mengerucut lima nama calon wakil presiden.
"Kan memang begitu kan. Kata anak buah ada yang bilang katanya sudah mengerucut ke lima nama," kata Sugeng.
Namun, Sugeng menegaskan, Luhut tidak secara eksplisit menyodorkan nama calon wakil presiden yang bisa mendampingi Anies Baswedan.
"Nggak, nggak secara eksplisit. Saya garisbawahi tidak secara eksplisit," katanya.
Sebelumnya, Ketua Umum NasDem Surya Paloh menggelar pertemuan dengan Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat, Jumat (5/5). Luhut mengaku memberikan saran nama calon wakil presiden untuk mendampingi bakal calon presiden NasDem Anies Baswedan.
Dalam pertemuan makan siang ini, Surya Paloh menanyai Luhut siapa calon wakil presiden yang cocok mendampingi Anies.
"Ya Pak Surya tanya (nama cawapres), saya jawab. Ya saya jawab," ujar Luhut usai pertemuan yang berlangsung 90 menit itu.
Namun, Luhut enggan mengungkap siapa nama yang diusulkan kepada Surya Paloh. "Ya kan saya ditanya, ya saya jawab. Saya kan enggak perlu cerita sama kamu," katanya.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com