Maju jadi Cagub DKI, Pemred RM Online minta restu Rizal Ramli
Teguh Santosa tak mau ketinggalan menghadapi hingar bingar Pilgub DKI.
Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 menjadi momen penting bagi para bakal calon gubernur. Salah satunya Teguh Santosa yang saat ini menjabat sebagai Pemimpin Umum Rakyat Merdeka Online, yang akan mencalonkan dirinya menjadi Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.
Untuk itu, Teguh beserta tim suksesnya menyambangi kediaman Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli untuk meminta restu agar pencalonannya bisa sukses.
"Pertemuan ini tentu membesarkan hati saya, saya memang bersahabat lama dengan Pak Rizal Ramli, saya kira sejak 2003 saya sudah mengenal beliau. Dan saya banyak mendapatkan wisdom-wisdomnya selama ini," kata Teguh di Jakarta, Minggu (24/4).
Dia menambahkan, jika dirinya terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta, maka dia akan menerapkan 24 program unggulan untuk Jakarta adil dan manusiawi. Selain itu, dia juga akan membuat Kantor Wali Kota DKI Jakarta hidup selama 24 jam, mengingat keluhan masyarakat tidak hanya terjadi di siang hari, melainkan juga di malam hari.
"Saya ingin Jakarta jadi pusat perunggulan, anggaran pendidikan tidak cukup 20 persen. Jakarta sedang bersaing dengan kota besar di dunia. Jangan sampai Jakarta karakter Amerika Latinnya yang besar, di mana jenjang antara orang kaya dan prang kecil besar sekali," imbuhnya.
Selain meminta restu dengan Rizal Ramli, Teguh juga tengah mengikuti proses penjaringan dengan mendaftarkan dirinya di berbagai partai politik, seperti Demokrat, PDI Perjuangan, dan PKB.
"Fase utama adalah sosialisasi. Saya juga akan mendaftarkan diri ke PAN karena PAN juga akan membuka pendaftaran," pungkasnya.
Baca juga:
Sering marahi anak buah, bukti Ahok seorang bos bukan pemimpin
Wali Kota Jakut sindir Ahok: Fitnah dari mulut pimpinan menyakitkan!
Bersumpah tak nyalon lagi di Batang, Bupati Yoyok belum pikirkan DKI
Sekjen PDIP sebut serangan ke Ahok masih dalam batas wajar
Risma tolak jadi Cagub DKI lawan Ahok, ini respons Megawati
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Mengapa Rizal Ramli dijuluki "Rajawali Ngepret"? Masyarakat Indonesia pasti mengenal Rizal Ramli sebagai Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya. Namun, banyak juga yang mengenal Rizal Ramli sebagai sosok yang kritis terhadap sesuatu yang dianggapnya tidak berpihak pada kepentingan bangsa dan negara, sehingga dia mendapat julukan baru "Rajawali Ngepret".
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
Tak kalah menarik:
TNI AU puji hebatnya Sukhoi 35: 4 Pesawat bisa hancurkan Jakarta!
Deretan wanita cantik Pemadam Kebakaran
Jet tempur Rusia menyerang armada udara Israel di Suriah
Perkuat regulasi, Kemendes dorong RUU Percepatan Daerah Tertinggal
5 Cara atasi 'momen canggung' dalam bersosialisasi