Ma'ruf Amin dengarkan saran Surya Paloh untuk fokus kampanye di Jabar
Dia menuturkan, nantinya Tim Kampanye Nasional (TKN) yang akan mengatur lokasi-lokasi yang akan dikunjungi.
Bakal calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin menyatakan siap memenuhi pesan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh untuk berkonsentrasi di Jawa Barat. Saran Surya Paloh ini karena bakal calon Presiden Joko Widodo kalah di Jawa Barat ketika Pilpres 2014 lalu.
"Ya tentu saya di Jawa Barat, Banten di daerah yang harus terjun. Misalnya, Sumatera jadi saya akan siap," kata Kiai Ma'ruf di PP Muhammadiyah, Jakarta, Rabu (5/9).
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Siapa orang tua Ma'ruf Amin? Ma’ruf Amin sendiri merupakan putra dari pasangan Kyai Haji Mohamad Amin dan Hajjah Maimoenah.
-
Kapan Mohammad Amin menjabat sebagai Gubernur Muda Sumatra Utara? Ia baru dilantik pada 14 April 1947 dan berakhir pada 30 Mei 1948.
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
-
Kapan Surya Paloh bertemu dengan Prabowo dan menegaskan dukungan NasDem terhadap pemerintahannya? Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bertemu dengan presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto, di Kertanegara, Jakarta, Kamis (25/4). Dalam pertemuan itu, Surya Paloh menegaskan dukungan terhadap pemerintahan Prabowo dengan Gibran Rakabuming Raka nanti
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
Dia menuturkan, nantinya Tim Kampanye Nasional (TKN) yang akan mengatur lokasi-lokasi yang akan dikunjungi.
"Nanti kan diatur oleh TKN. Nanti saya harus kemana kemana. Saya tinggal melaksanakan," pungkasnya.
Sebelumnya, Surya Paloh memberikan saran kepada bakal calon Wakil Presiden Kiai Ma'ruf Amin, agar nanti bisa berkonsentrasi di Jawa Barat.
"Kalau saya boleh saran, saya bisik-bisik Pak Kiai, Pak Kiai konsentrasi Jawa Barat," ucap Surya di kantornya, Jakarta, Rabu (5/9/2018).
Dia menuturkan, itu permintaan partainya. Menurutnya boleh kemana saja keliling. Namun, Jawa Barat bisa diprioritaskan.
"Saya minta itu dari NasDem. Boleh kemana sana, konsentrasi prioritas Jawa Barat," pungkasnya.
Sementara,, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Lodewijk F Paulus mengatakan, Kiai Ma'ruf akan keliling ke tempat Jokowi mengalami kekalahan suara saat Pilpres 2014.
"Karena hasil evaluasi 2014 sudah ada. Saya pikir, provinsi di mana Pak Jokowi kalah, katakan Aceh, Sumbar, Banten, Jabar, Gorontalo dan NTB. Kan kalau kita lihat basis Islam. Insya Allah Pak Ma'ruf Amin akan mampu mengeliminasi itu," ungkap Lodewijk.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Ma'ruf Amin puji sosok Erick Thohir representasi generasi milenial
Tandingi jubir emak-emak di oposisi, kubu Jokowi siapkan tim khusus perempuan
Surya Paloh soal rupiah melemah: Oposisi sebaiknya diam atas nama demokrasi
Sasar milenial, Masyarakat Peduli Indonesia gandeng artis dukung Jokowi-Ma'ruf
Ma'ruf keliling pesantren di Jatim dan Jateng konsolidasikan suara NU