Surya Paloh Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran, Ganjar Hormati Sikap Parpol Lain
Respons Ganjar itu menanggapi terkait pernyataan dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Ganjar pun mengaku ke depan akan membangun komunikasi dengan pimpinan parpol.
Surya Paloh Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran, Ganjar Hormati Sikap Parpol Lain
Calon Presiden (Capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo mengaku menghormati sikap partai politik (parpol) lain yang mengucapkan selamat atas perolehan hasil KPU untuk Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Respons Ganjar itu menanggapi terkait pernyataan dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh yang telah memberikan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka atas kemenangan di Pilpres 2024.
"Terkait dengan ketua parpol lain, mereka punya sikap sendiri-sendiri ya, kami sangat menghormati itu. Dan itu sah adanya," kata Ganjar saat jumpa pers di Jakarta Pusat, Kamis (21/3).
Terlepas dari itu, Ganjar pun mengaku ke depan akan membangun komunikasi dengan pimpinan parpol setelah penetapan hasil Pemilu 2024 oleh KPU RI, sebagai bentuk merawat komunikasi politik.
"Maka setelah ini pun, kami akan berkomunikasi lagi kepada beliau-beliau. Rasanya fatsun politik itu mesti kita lakukan," ujarnya.
Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh menyatakan, jika partainya telah menerima hasil rekapitulasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah membacakan hasil rekapitulasi pada Rabu (20/3) malam.
"Partai NasDem menyatakan menerima hasil Pemilu 2024 yang telah dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu, baik pemilihan anggota legislatifnya (Pileg) maupun pemilihan presiden dan wakil presiden (Pilpres)," kata Surya Paloh di NasDem Tower, Jakarta, Rabu (20/3).
"Partai NasDem mengucapkan selamat kepada Seluruh Partai Politik Peserta Pemilu Legislatif 2024, dan ketiga pasangan calon yang telah mengikuti kontestasi Pemilihan Presiden pada Pemilu 2024," sambungnya.
Selain itu, Surya Paloh juga mengucapkan selamat kepada Capres-Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang meraih surat terbanyak pada Pilpres 2024.
"Partai NasDem mengucapkan selamat kepada Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Pemenang Pilpres 2024," ujarnya.
Atas berbagai catatan yang ada, Partai NasDem ditegaskannya berkomitmen untuk berada dalam kehendak untuk terus-menerus memperbaiki kehidupan demokrasi dan politik.