Mendagri nilai Pilkada 2018 aroma pemilihan presiden
Politikus PDIP ini menyebut aroma pertarungan pilpres saat ini sudah mulai terasa dari berbagai segmen. Dia mencontohkan berbagai macam debat calon kepala daerah dan pemberitaan media yang kental dengan aroma pertarungan Pilpres.
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo berharap Pilkada serentak 2018 di seluruh daerah berjalan lancar. Sebab Tjahjo menilai, suasana jelang Pilkada saat ini kian memanas akibat tercampur aroma pertarungan pemilihan presiden 2019.
"Aromanya ini aroma Pileg-Pilpres," kata Tjahjo saat rapat dengan Komisi II DPR RI di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (24/5).
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Mengapa Pemilu 2019 di sebut Pemilu Serentak? Pemilu Serentak Pertama di Indonesia Dengan adanya pemilu serentak, diharapkan agar proses pemilihan legislatif dan pemilihan presiden dapat dilakukan dengan lebih efisien dan efektif.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
Politikus PDIP ini menyebut aroma pertarungan pilpres saat ini sudah mulai terasa dari berbagai segmen. Dia mencontohkan berbagai macam debat calon kepala daerah dan pemberitaan media yang kental dengan aroma pertarungan Pilpres.
"Dari medianya, debat (calon kepala daerah) nya semua aroma Pilpres. (Pembahasannya) mulai siapa calonnya, buat poros sendiri. Polanya masih seperti itu," ujar Tjahjo.
Secara prinsip pemerintah optimis perhelatan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar. Polri dan TNI juga memastikan keamanan Pilkada 2018 berjalan baik.
"Kami berdoa bahwa (pilkada serentak) ini akan aman. TNI-Polri akan membantu pemetaan area kerawanan sampai kasus pengeboman sudah tegas bahwa itu kejahatan yang biadab dan luar biasa," ucapnya.
Baca juga:
Survei RTK: Ada yang puas kepada Jokowi tapi tidak memilih di 2019
Usai bertemu Sohibul Iman, Abraham Samad menghadap Surya Paloh
Sohibul Iman: Saya apresiasi kalau Abraham Samad maju capres
Sindir pasangan Asyik, Mendagri sebut calon pemimpin daerah ditunggangi
Waketum Hanura lebih tertarik AHY-Cak Imin ketimbang Prabowo-AHY
Awali safari politik, Abraham Samad temui Sohibul Iman di DPP PKS