Tirukan Gaya Kampanye saat Pilpres, Siswa SDN 3 Parepare Ini Diundang Makan Malam Prabowo
Undangan Prabowo tersebut karena senang dengan Kaili mengikuti gaya Presiden terpilih itu semasa Pilpres lalu.
Seorang siswa kelas II Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Parepare Ahmad Kaili Malomo menjadi sorotan setelah diundang makan malam secara khusus oleh Presiden terpilih, Prabowo Subianto di kediaman pribadinya di Jalan Kartanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Prabowo mengundang Kaili karena terkesan saat menirukan gaya kampanyenya saat Pilpres kemarin.
Ayah Kaili, Idham Ama membenarkan jika foto siswa diundang oleh Prabowo adalah anaknya. Ia mengungkapkan undangan Prabowo tersebut karena senang dengan Kaili mengikuti gaya Presiden terpilih itu semasa Pilpres lalu.
"Bermula waktu masa debat kandidat kan sempat ada isi pernyataan Prabowo itu yang ditirukan sama Kaili. Dia lihat awalnya di medsos. Dia suka memang lihat konten-kontennya Prabowo. Dia suka ikuti joget-jogetnya Prabowo kemudian lagunya," ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Minggu (1/9).
Idham mengaku video anaknya menirukan gaya kampanye Prabowo direkam oleh temannya bernama Chaerul. Ia menyebut video tersebut dibuat saat perjalanan pulang sekolah.
"Waktu itu dia sampaikan ke temanku, dia tirukan gayanya Prabowo dan temanku langsung rekam. Setelah itu di-upload lah di TikTok viral," bebernya.
Akibat viral, akhirnya akun resmi Partai Gerindra memberikan komentar dan menanyakan tempat tinggal Kaili.
"Waktu itu dia, akun ini tanya di mana domisilinya ini anak. Terus temanku menyampaikan dan DM (Direct Message) menyampaikan nomor telepon ku," tuturnya.
Hanya saja, waktu itu tidak ada tindaklanjut. Tetapi, lima hari lalu, dirinya mendapatkan telepon dari tim Prabowo menyampaikan maksud untuk mengundang Kaili bertemu dengan di Jalan Kartanegara.
"Pak Prabowo mengundang Kaili ke Jakarta karena Pak Prabowo senang lihat video yang viral. Memang sudah lama Prabowo sampaikan ingin ketemu sama Kaili cuma waktu yang belum ada atau belum ada momentum," kata Idham.
Dapat Beasiswa
Idham mengaku bertemu dengan Prabowo Subianto di Jalan Kartanegara setelah kegiatan Rapimnas dan Apel Akbar Partai Gerindra.
"Akhirnya kami diajak ke rumahnya Prabowo di (Jalan) Kartanegara. Terus kami datang dan dijamu oleh Pak Prabowo kemudian ditanya-tanya," sebutnya.
Saat pertemuan tersebut, kata Idham, Prabowo memberikan wejangan kepada anaknya untuk menjadi siswa pintar dan sukses. Dalam pertemuan tersebut, Idham juga mengungkapkan bahwa anaknya mendapatkan beasiswa dari Prabowo.
"Dikasih beasiswa biaya pendidikan. Kaili bilang sekolah baik-baik biar bisa jadi presiden," pungkasnya.