Minta Golkar keluar dari KMP, Agung dicuekin kubu Ical
Jika tak ada titik temu, kubu Ical siap sampai ke pengadilan.
Memanasnya kisruh internal Partai Golkar hingga saat ini belum mereda. Kubu Agung Laksono bersedia islah atau damai dengan Kubu Aburizal Bakrie (Ical) dengan menyodorkan sejumlah syarat yang harus dipenuhi oleh kubu Ical. Salah satunya adalah bergabung dengan pemerintah dan meninggalkan Koalisi Merah Putih (KMP).
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPP Partai Golkar versi Munas IX Bali, Tantowi Yahya mengatakan, jika dasar untuk islah adalah hal tersebut, maka akan susah tercapai. Sebab, rekomendasi hasil Munas baik itu di Bali dan di Jakarta melahirkan keputusan yang berbeda.
"Kalau lihat perspektif itu susah. Karena output dua Munas beda," kata Tantowi di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (18/12).
Tantowi menegaskan, pihaknya akan menjalankan rekomendasi keputusan Menkum HAM yang mengembalikan penyelesaian kisruh Golkar ke internal partai. Karena itu, kubu Aburizal Bakrie sepakat untuk membawa persoalan ini ke mahkamah partai dan termasuk juga ke pengadilan.
"Harus diselesaikan lewat mahkamah partai, kalau tidak bisa baru pengadilan," tegasnya.
Sebelumnya, kubu Aburizal Bakrie telah menyiapkan MS Hidayat dan Sharif Cicip sebagai juru runding untuk penyelesaian di mahkamah partai. Selain itu, kubu Ical juga telah menunjuk Yusril Ihza Mahendra sebagai kuasa hukum jika kisruh ini bergulir di pengadilan.
Baca juga:
Kubu Agung layangkan surat pergantian pimpinan Fraksi Golkar MPR
5 Juru runding kubu Agung akan temui Ical minta KMP dibubarkan
Ditantang rebut kursi ketua DPR, ini jawaban kubu Agung Laksono
Sikapi putusan Menkum HAM, kubu Ical meradang, kubu Agung senang
Golkar kubu Ical gelar silaturahmi DPD se-Indonesia di Bali
Ketua Fraksi Golkar kubu Ical minta ketua DPR cueki surat Agung
Jimly sebut hanya pengadilan yang bisa akhiri kisruh Golkar
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Siapa yang menyampaikan keinginan aklamasi untuk Airlangga Hartarto dalam memimpin Golkar? Untuk informasi, kabar adanya keinginan aklamasi dari DPD I dalam penunjukkan Airlangga kembali memimpin Partai Golkar disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus.
-
Bagaimana Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Golkar? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Kapan Airlangga menyampaikan klaim dukungan Partai Golkar untuk Prabowo-Gibran? Hal itu disampaikan Airlangga dalam acara buka puasa bersama jajaran Partai Golkar dengan Prabowo-Gibran, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3).