Momen Ketika Anies Tepuk Tangan dan Kasih Dua Jempol ke Ganjar saat Debat Pamungkas Pilpres
Momen Ketika Anies Tepuk Tangan dan Kasih Dua Jempol ke Ganjar
Calon Presiden nomor urut satu Anies Baswedan memberi tepuk tangan dan dua jempol saat Calon Presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo bicara visi misi.
- VIDEO: Respons Tegas Anies, Ganjar PDIP Dorong Hak Angket: Koalisi Perubahan Siap Bergabung
- PKS Ungkap Alasan Anies Tak Terlalu Menyerang di Debat Pamungkas Capres
- VIDEO: Anies Sentil Tingkah Capres Lain saat Debat: Pas Selesai, Desak-desaknya Baru Ramai
- Kaesang Puji Penampilan Anies di Debat Capres: Over All Saya Akui, Cukup Baik
Momen Ketika Anies Tepuk Tangan dan Kasih Dua Jempol ke Ganjar saat Debat Pamungkas Pilpres
Terjadi momen menarik di awal sesi debat kelima atau debat terakhir pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (4/2) malam.
Momen ini terjadi ketika calon presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo memberikan pernyataan pembuka yang mencakup visi-misi serta program kerja yang akan dicanangkan jika diberi amanah rakyat untuk menjadi presiden.
Jelang akhir pemaparannya, terlihat dari seberang podium Ganjar yakni Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan memberikan tepuk tangan.
Bahkan, setelah memberikan tepuk tangan, Anies juga turut memberikan dua jempolnya terhadap Ganjar yang tengah menyelesaikan pemaparan visi misi program kerjanya.
Sementara, calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto terlihat hanya mendengarkan secara seksama apa yang tengah dipaparkan Ganjar Pranowo.
Untuk diketahui, debat kelima diperuntukan bagi capres, digelar pada hari Minggu, 4 Februari 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.
Adapun, tema yang diangkat dalam debat ini diantaranya; pendidikan, Kesehatan, ketenagakerjaan, Kebudayaan, teknologi informasi, kesejahteraan sosial dan inklusi.