Mundur dari Pangkostrad, Edy Rahmayadi mengaku sudah jadi kader PKS
Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Edy Rahmayadi mengaku telah resmi mundur sebagai prajurit TNI sejak dua bulan lalu. Hal itu karena dirinya akan maju sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara, pada Pilkada 2018.
Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Edy Rahmayadi mengaku telah resmi mundur sebagai prajurit TNI sejak dua bulan lalu. Hal itu karena dirinya akan maju sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara, pada Pilkada 2018.
Edy mengaku bahwa saat ini dirinya sudah mendapatkan dukungan atau diusung dari lima partai yakni PKS, Gerindra, Golkar, PAN dan NasDem. Dari lima partai yang mendukung dirinya, Edy yang hadir dalam acara Ikrar Pemenangan Calon Kepala Daerah, dengan menggunakan jaket putih dengan lambang PKS.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa alasan PKS mengusung Anies Baswedan dan Sohibul Iman? "Kami optimis, insya Allah sosok Bapak Anies Rasyid Baswedan dan Bapak Mohamad Sohibul Iman adalah kandidat yang memiliki peluang menang besar," pungkasnya.
-
Apa yang diresmikan oleh Prabowo Subianto di Sukabumi? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan lima titik sumber air di Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/12/2023).
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
"Ya Insya Allah, ini kan udah jadi kader PKS ini, udah pake ini," kata Edy sambil menunjukkan logo PKS di saku jaketnya, di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (4/1).
Selain itu, Edy mengungkapkan bahwa nanti dirinya akan melakukan deklarasi bersama dengan lima partai yang mengusung dirinya maju sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara.
"Persiapan di Sumut tanggal 7 Januari kami deklarasi, diusung oleh Gerindra PKS, PAN, Golkar dan NasDem," ungkapnya.
Edy mengungkapkan alasan kenapa dirinya terjun ke dunia politik dibanding meneruskan kariernya di TNI. "Enggak ada masalah, kan enggak ada bedanya juga prajurit dan politik, hanya kalau prajurit tidak boleh berpolitik praktis, gitu saja, orang sipil bebas berpolitik mau berpolitik mau praktis mau politik negara dia kan tidak ada masalah," ucapnya.
Selain itu, Edy menegaskan, jika dirinya terpilih menjadi gubernur Sumatera Utara dia akan tetap menjabat sebagai ketua umum PSSI dan tidak akan menanggalkan jabatan tersebut.
"Oh enggak, PSSI itu kan amanat rakyat, saya akan lebih leluasa kalau setelah saya jadi sipil, karena kalau saya jadi tentara nanti takut melulu mereka, nanti main bolanya jadi jelek. Saya harapkan animo warga di sana kepada saya 100 persen," tandasnya.
Baca juga:
Letjen Edy Rahmayadi: Mudah-mudahan saya tak tergoda korupsi
Pangkostrad mengaku sudah mundur sebagai prajurit sejak 2 bulan lalu
Mayjen Doni Monardo dinilai cocok gantikan Edy Rahmayadi jadi Pangkostrad
Golkar putar haluan di Pilgub Sumut, NasDem menunggu
Pengamat sebut ada tangan kuat di balik rencana Golkar dukung Pangkostrad