Optimis Menang, TKN Yakin Prabowo-Gibran akan Rangkul Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud
Optimis Menang, TKN Yakin Prabowo-Gibran akan Rangkul Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud
Optimis Menang, TKN Yakin Prabowo-Gibran akan Rangkul Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud
- Optimis Pilkada Jakarta 1 Putaran, Ganjar Bongkar Kunci Kemenangan Pramono-Rano
- Optimistis MK Kabulkan Gugatan, Kapten Timnas AMIN Minta Relawan Tetap Semangat
- TKN Optimis 80 Persen Rakyat Papua Akan Memilih Prabowo-Gibran
- Optimis Lolos, TPN Ganjar Terbuka Kolaborasi dengan AMIN Jika Pilpres Dua Putaran
Optimis Menang, TKN Yakin Prabowo-Gibran akan Rangkul Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud
Calon Presiden-Wakil Wakil Presiden (Capres-Cawapres) nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka masih unggul atas dua capres-cawapres lainnya.
Berdasarkan hasil sementara real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Prabowo-Gibran meraih 57,44% dan disusul Anies-Muhaimin sebanyak 24,7% dan Ganjar-Mahfud yakni 17,87%.
Melihat hasil tersebut, Wakil Ketua Tim Kemenangan Nasional (TKN) Fanta Headquarter Prabowo-Gibran, Osco Olfriady Letunggamu ini yakin dan optimis jika capres-cawapres pilihannya itu akan memenangi Pilpres 2024.
Kemudian, apabila nantinya memang menang pada kompetisi tersebut, ia pun menyakini jika Prabowo-Gibran akan merangkul seluruh pihak baik dari kubu 01 dan 03.
"Kami yakin Pak Prabowo dan mas Gibran akan merangkul seluruh pihak dari paslon 01 dan 03 untuk bersama membangun menuju Indonesia Maju. Pemilihan presiden Indonesia adalah moment lima tahunan, siklus yang akan dihadapi oleh masyarakat Indonesia," kata Osco dalam keterangannya, Sabtu (17/2).
"Untuk itu setelah Pilpres berlangsung, tak boleh membuat masyarakat bersitegang. Tantangan Indonesia ke depan untuk menjadi bangsa yang besar itu cukup banyak, jadi perlu kebersamaan semua elemen," sambungnya.
Osco pun mengingatkan, semua elit politik, tokoh-tokoh di pusat maupun daerah harus mengembalikan suasana di tengah masyarakat kembali harmonis.
"Kalau ada yang dinilai kurang tepat dalam penyelenggaraan pilpres, dapat disampaikan kepada lembaga berwenang yaitu Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Ini kontestasi politik, bukan perang yang harus saling bunuh," ucapnya.
Selain itu, terkait dengan hasil quick count. Ketua Prabowo-Gibran Rakabuming Raka (Praka) ingin agar masyarakat tetap menunggu hasil resmi KPU RI.
"Hasil quick count (paslon nomor urut 2) sampai 100 persen ini, harus kita terima. Tapi mari kita tetap bersama menunggu hasil resmi KPU," pungkasnya.