Paloh sambut positif rencana PDIP hidupkan kembali GBHN
GBHN diharapkan dapat menjadi acuan dalam rangka pembangunan jangka panjang dan mengatur prosedur serta fungsi pemimpin.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berencana menghidupkan kembali Garis Besar Haluan Negara (GBHN). Rencana ini akan dibahas dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang digelar di Kemayoran, Jakarta Pusat hari ini.
Rencana tersebut ternyata mendapat apresiasi dari Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. Surya diketahui menjadi tamu penting dalam Rakernas pertama dan HUT PDIP ke 43 ini.
Paloh mengaku menyambut positif rencana tersebut. Hal tersebut karena kondisi Indonesia saat ini, dinilai sudah membutuhkan kembali Garis Besar Haluan Negara.
"Bagus sekali, tidak ada yang salah dengan berbagai kebijakan yang pernah ada pada masa lalu. Kita memiliki GBHN, oleh suatu situasi, kita menghilangkan itu. Dan sekarang kita membutuhkan lagi, saya pikir enggak ada yang salah lah," ujar Paloh di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (10/1).
Ditambahkannya, Presiden Jokowi saat ini sedang fokus untuk melakukan percepatan pembangunan di daerah terpencil di tahun kedua pemerintahannya.
Sehingga, menurutnya, GBHN diharapkan dapat menjadi acuan dalam rangka pembangunan jangka panjang dan mengatur prosedur serta fungsi pemimpin dalam pemerintahan.
"GBHN meletakkan garis dasar perencanaan pembangunan jangka panjang, dan fungsi serta tugas yang dijalankan pemimpin pemerintahan. Saya pikir itu ada di GBHN," jelasnya.
Baca juga:
Mega ungkap jejak Soekarno di pembangunan Kota Shenzhen
Jokowi soal MEA: Mereka juga khawatir, kenapa kita harus takut?
Jokowi-JK hadiri Rakernas dan HUT ke-43 PDIP
Jokowi kesal dibilang presiden tidak tegas dan tak berani
Di Rakernas PDIP, Jokowi takut 'dimarahi' Ahok dan JK
Megawati sapa Ahok, ratusan kader bersorak sambil tepuk tangan
Jokowi, JK dan elite politik hadiri Rakernas I PDIP
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
-
Apa yang dibahas dalam rapat pimpinan sementara DPRD Provinsi DKI Jakarta? "Pembahasan dan penetapan usulan nama Calon Penjabat Gubernur DKI Jakarta dari masing-masing Partai Politik DPRD Provinsi DKI Jakarta," demikian informasi tersebut.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.