PDIP Bicara Peluang Usung Khofifah Jadi Cawapres di 2024
Ketua Bappilu PDIP, Bambang Wuryanto mengatakan, Hasto pasti sudah mendapatkan izin atau perintah dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sehingga tidak mungkin Hasto menemui Khofifah tanpa izin Megawati.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menjadi rebutan elite politik sebagai calon wakil presiden potensial di Pilpres 2024. Khofifah beberapa kali didatangi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Sementara dari koalisi pengusung Anies Baswedan mengakui Khofifah masuk bursa cawapres.
Sementara itu, PDI Perjuangan melalui Sekjen Hasto Kristiyanto pernah menemui Khofifah di Surabaya, Jawa Timur pada November 2022 silam.
-
Bagaimana PDIP akan meyakinkan hakim MK tentang kecurangan Pemilu 2024? “Kami memiliki data dan bukti yang kuat sekali. Kami tidak akan larut dengan masalah selisih angka perolehan, tapi kami akan folus pada TSM karena kejahatan ini sudah luar biasa. Kita akan yakinkan hakim dengan bukti yag kita miliki bahwa ini betul-betul kejahatan yang TSM,” kata Henry, dalam keterangan reami, Senin (11/3).
-
Siapa saja yang diusulkan untuk diusung oleh PDIP di Pilgub DKI 2024? Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan partainya masih mencermati nama-nama tokoh yang diusulkan untuk diusung sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta pada Pilkada serentak 2024.
-
Kapan Pemilu 2024? Sederet petahana calon legislatif (caleg) yang sempat menimbulkan kontroversi di DPR terancam tak lolos parlemen pada Pemilu 2024.
-
Bagaimana Pemilu 2024 diatur? Pelaksanaan Pemilu ini diatur dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022 Tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu 2024. Regulasi ini diteken KPU RI Hasyim Asyari di Jakarta, 9 Juni 2022.
-
Mengapa Pemilu 2024 penting? Pemilu memegang peranan penting dalam sistem demokrasi sebagai alat untuk mengekspresikan kehendak rakyat, memilih pemimpin yang dianggap mampu mewakili dan melayani kepentingan rakyat, menciptakan tanggung jawab pemimpin terhadap rakyat, serta memperkuat sistem demokrasi.
-
Siapa yang merekomendasikan Khofifah untuk Pilgub Jatim 2024? Partai Amanat Nasional (PAN) diam-diam melirik Khofifah Indar Parawansa untuk berkontestasi kembali di pemilihan Gubernur Jawa Timur periode 2024 mendatang. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bahkan langsung menyerahkan surat rekomendasi partainya pada Khofifah.
Ketua Bappilu PDIP, Bambang Wuryanto mengatakan, Hasto pasti sudah mendapatkan izin atau perintah dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sehingga tidak mungkin Hasto menemui Khofifah tanpa izin Megawati.
"Tentu dia tidak bicara seperti itu jalankan sendiri tidak mungkin, pasti atas arahan ibu atau atas izin ibu," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/2).
Namun, politikus yang akrab disapa Pacul ini meminta sebaiknya ditanyakan langsung kepada Hasto apakah memang Khofifah dipertimbangkan sebagai calon wakil presiden untuk mendampingi calon presiden PDIP.
"Kalau pak Hasto tanyakan kepada pak Hasto sebagai Sekjen. Beliau adalah orang deket yang day to day sama bu ketum," jelasnya.
Ketua Komisi III DPR RI ini mengaku tidak tahu apakah nama Khofifah masuk bursa calon wakil presiden PDIP. Ia bilang soal calon presiden sepenuhnya kewenangan Megawati.
"Capres cawapres itu kewenangan ibu ketum, dipertimbangkan atau tidak mana saya tahu, jangan-jangan yang dipertimbangkan jadi capres malah Pacul (Bambang Wuryanto)," tutup Bambang.
(mdk/fik)