PDIP: Ganjar Penugasannya Gubernur, Selesaikan Tugas Itu dengan Baik
Utut menegaskan, Ganjar saat itu diberikan tugas oleh partai menjadi gubernur. Ganjar harus fokus menyelesaikan tugasnya.
Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Utut Adianto menanggapi kemungkinan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Survei SMRC menyebutkan Ganjar sebagai tokoh yang potensial elektabilitasnya terus meningkat.
Utut menegaskan, Ganjar saat itu diberikan tugas oleh partai menjadi gubernur. Ganjar harus fokus menyelesaikan tugasnya.
-
Apa yang akan dilakukan Ganjar Pranowo terkait hasil Pilpres 2024? Ganjar menegaskan, pihaknya akan melakukan gugatan hasil Pilpres 2024 itu ke MK. Dia berharap MK bisa dengan adil dan membongkar kejanggalan-kejanggalan pemilu.
-
Kapan Ganjar Pranowo mengumumkan akan menggugat hasil Pilpres 2024? Ganjar menyebut, gugatan ke MK penting untuk membuka kecurangan selama proses Pemilu. “Sebelumnya ada proses maka inilah yang harus dibuka semuanya,” ujarnya.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Siapa saja pasangan Capres-Cawapres yang tengah bersaing dalam Pemilu 2024? Tiga pasangan itu yakni Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Bagaimana PDIP mempersiapkan diri untuk Pileg 2024 di Bali? Ketua Komisi III DPRD Bali itu menyatakan, persiapan telah terbangun secara sistematis sejak masa penjaringan Caleg hingga kini saat menunggu penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). “Jadi masa sosialisasi Caleg itu sebenarnya sudah cukup lama dan kita harapkan setiap Caleg telah memiliki basis massanya sendiri,” tegasnya.
-
Siapa yang menjadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
"Ganjar Pranowo penugasannya apa, Gubernur. Selesaikan tugas itu dengan baik," ujar Utut di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/6).
Berita lengkap mengenai Ganjar Pranowo bisa dibaca di Liputan6.com
Utut menilai tidak perlu mematok diri lebih awal sebagai calon presiden. Dia menyarankan Ganjar supaya konsentrasi dengan tugas yang diberikan partai.
"Jadi hemat saya jalan terbaiknya semua periksa diri masing-masing, kita konsentrasi dengan penugasan dari partai. Kalau Ganjar sekali lagi tugasnya apa, Gubernur Jawa Tengah. Selesain itu," tegasnya.
Soal elektabilitas Ganjar yang hari ini cukup tinggi, Utut mengutip kembali pernyataan Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto sebelumnya.
"Kalau dia maju, kan dipersilahkan dari Partai kan kalimat kamu itu. Udah dijawab sama mas Pacul, saya enggak boleh ngulang lagi. Sebagai kader kan udah ada yang jawab, udah," kata Utut.
Pengamat Politik LIPI Aisah Putri Budiarti mengatakan, peluang duet Ganjar-Sandi untuk Pilpres 2024 cukup berat. Setidaknya, dalam konteks untuk diusung partai masing-masing. Meskipun keduanya punya modal elektabilitas yang tinggi jika digabungkan.
Meskipun demikian, dia mengatakan, dua orang ini memang calon potensial. Namun soal kemungkinan diusung amat ditentukan oleh situasi dan dinamika menjelang pilpres nanti.
Namun jika melihat situasi saat ini, maka dua-duanya merupakan kader partai. Sandi merupakan kader Gerindra. Sedangkan Ganjar dari PDIP.
"Peluang duet Gerindra dan PDIP di Pilpres kemungkinan besar terjadi kalau melihat kedekatan yang ditampakkan Mega dan Prabowo belakangan ini," kata dia ketika dihubungi, Senin (14/6).
Namun, lanjut dia, walaupun PDIP dan Gerindra akhirnya sepakat berkoalisi, nama kandidat belum tentu Sandi dan Ganjar. "Mengingat masih ada nama kuat lain yang berpeluang, misalnya Prabowo dari Gerindra dan Puan dari PDIP," urainya.
Dia menjelaskan, survei elektabilitas memang bisa menggambarkan pandangan publik hari ini. Namun, saat ini masih 3 tahun dari 2024. Ada banyak hal yang menentukan nasib Ganjar dan Sandi ke depan.
Baca juga:
Koalisi PDIP-Gerindra: Pilih Prabowo-Puan atau Ganjar-Sandi?
Pengamat: Ganjar-Sandi Mampu 'Beli' Kendaraan Politik Demi Maju 2024
LIPI: Parpol Krisis Kader, Ganjar Berpeluang Maju Capres Bukan dari PDIP
Ganjar - Sandiaga di Lintasan 2024
Membaca Perjodohan Capres - Cawapres 2024