PDIP isyaratkan Jokowi segera lantik Komjen Budi jadi Kapolri
Hasto menilai sampai sejauh ini putusan yang diambil DPR sejalan dengan apa yang sudah Jokowi putuskan.
Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) menyatakan akan mengikuti proses penetapan calon Kapolri baru Komjen Pol Budi Gunawan sesuai keputusan DPR, yakni meloloskan Budi sebagai kandidat Kapolri baru.
"Mekanisme peraturan perundang-undangan dengan menjaga suatu legalitas keputusan dari DPR RI yang telah menetapkan Budi Gunawan sebagai calon Kapolri. Tentu saja keputusan ini harus dihormati," kata Plt Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di rumah Megawati Soekarnoputri, di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta, Kamis (15/1).
Selain itu, Hasto mengatakan tanpa ada usulan atau tidaknya dari partai berlambang banteng itu kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), proses penetapan calon Kapolri akan berjalan sesuai undang-undang.
"DPR adalah cermin dari kedaulatan rakyat melalui perwakilannya telah mengambil suatu keputusan politik yang menyatakan Budi Gunawan memenuhi syarat sebagai Kapolri," ujarnya.
Terlebih, Hasto menilai sampai sejauh ini putusan yang diambil DPR sejalan dengan apa yang sudah Jokowi putuskan.
"Ketika DPR mengambil keputusan ya proses harus tetap berjalan. Dalam berpolitik kita memenuhi aspek-aspek seperti itu, kemudian presiden tidak menghormati rekomendasi DPR sementara presiden yang mengusulkan ini maknanya DPR sejalan dengan keputusan presiden," terangnya.
Maka, lanjut dia, soal pelantikan Budi Gunawan sepenuhnya akan diserahkan kepada Jokowi.
Baca juga:
PDIP tuding KPK mau bikin malu Jokowi soal Budi Gunawan
PDIP duga Abraham Samad dendam dulu gagal jadi wapres Jokowi
KPK duga DPR main mata loloskan Budi Gunawan
IPW: Pergantian Kapolri sangat jorok dan cakar-cakaran
Jokowi bisa cabut pencalonan Kapolri jika Budi Gunawan jadi terdakwa
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Kapan Sahrul Gunawan diwisuda? Alhamdulillah, guys! Hari ini, Selasa, 21 November 2023, setelah sukses banget lulus sidang tesis bulan April kemarin, kita semua merayakan Wisuda Magister Ilmu tafsir Al Quran universitas PTIQ yang pertama.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Apa yang dijamin Heru Budi terkait TK Gudang Peluru? "Enggak ada. Dari awal enggak ada niatan itu (gusur)," kata Heru Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, memastikan tidak bakal menggusur Taman Kanak-kanak (TK) Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan karena aktivitas revitalisasi taman di kawasan tersebut.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.