PDIP: Sejak dulu Pak Amien ingin jadi presiden, biar rakyat menentukan
PDIP: Sejak dulu Pak Amien ingin jadi presiden, biar rakyat menentukan. Hasto melihat kelakar Amien maju kembali sebagai calon presiden patut diperhitungkan. Karena sejak dulu, politisi senior PAN ini juga pernah maju sebagai calon presiden di Pemilu 2004.
Politikus senior PAN Amien Rais berkeinginan mencalonkan diri sebagai Presiden di 2019 untuk menantang Joko Widodo. PDIP sebagai tempat partai Jokowi bernaung tak masalah jika Amien ingin maju.
"Siapa pun yang akan maju sebagai calon presiden, sesuai dengan konstitusi, Selama syarat itu dipenuhi silakan saja, tetapi rakyat yang akan menentukan," kata Sekjen PDIP Hasto Kristianto di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Selasa (12/6).
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa yang dikatakan Anang Hermansyah tentang bergabungnya ia dengan PDIP? Mendapat pujian seperti itu, suami Ashanty tidak mempermasalahkan akan berjuang bersama Krisdayanti di masa yang akan datang. "Baiklah, nggak masalah," kata Anang Hermansyah di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, pada Minggu (10/9/2023).
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Siapa yang diajak Anies Baswedan untuk mendirikan partai politik? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
Hasto melihat kelakar Amien maju kembali sebagai calon presiden patut diperhitungkan. Karena sejak dulu, politisi senior PAN ini juga pernah maju sebagai calon presiden di Pemilu 2004.
"Ya sejak dulu kan Pak Amien ingin jadi presiden, soal peluang rakyat menentukan," jelas Hasto.
Sebagai senior, Amien sudah pernah menjajal ketatnya persaingan kursi menuju RI 1 dengan berpasangan dengan Siswono Yudhohusodo. Saat itu, lima pasangan calon bersanding, Hamzah Haz-Agum Gumelar, Megawati Soekarnoputri-Hasyim Muzadi, Wiranto-Salahuddin Wahid dan Susilo Bambang Yudhoyono-Jusuf Kalla.
Diketahui, kontestasi tersebut dimenangkan SBY-JK. Titah kepemimpinan tersebut melanggengkan SBY sebagai presiden dua periode berturut-turut lewat sistem Pemilihan Umum.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sama-sama sibuk, Puan harap pertemuan dengan Prabowo digelar saat Lebaran
Soal Amien Rais, Sekjen PDIP sebut rakyat akan lihat pemimpin yang memecah belah
Mengupas koalisi kerakyatan dan keumatan jelang pilpres
Reaksi Istana dengar Amien Rais tantang Jokowi
Gerindra hargai niat Amien Rais maju sebagai calon presiden