PKB-PKS Mau Bentuk Koalisi Poros Ketiga, PDIP Punya Kalkulasi Politik Sendiri
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menuturkan, pihaknya tidak ingin mencampuri strategi partai politik lain. Hasto bilang, semua partai punya kalkulasi politik sendiri.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membangun poros ketiga Pilpres 2024. Koalisi ini masih butuh minimal satu partai politik untuk bisa mengusung calon presiden dan calon wakil presiden. Maka itu membuka peluang kerja sama dengan partai politik lain.
Menanggapi ini, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menuturkan, pihaknya tidak ingin mencampuri strategi partai politik lain. Hasto bilang, semua partai punya kalkulasi politik sendiri.
-
Kapan Pilpres 2024 akan diselenggarakan? Lalu apakah pemilu tahun 2024 ini membuat sejarah baru atau akan meneruskan tradisi lama bahwa the next presiden tahun lahirnya tak pernah lebih tua dari presiden sebelumnya.
-
Kenapa Pilkada 2024 penting? Pemilihan kepala daerah serentak ini menjadi ajang untuk menilai kembali kinerja para pejabat yang sedang menjabat, sekaligus kesempatan bagi calon baru untuk menawarkan visi dan misi mereka dalam membangun daerah masing-masing.
-
Kapan Pemilu 2024? Sederet petahana calon legislatif (caleg) yang sempat menimbulkan kontroversi di DPR terancam tak lolos parlemen pada Pemilu 2024.
-
Kenapa Panwaslu Pilkada 2024 penting? Dengan adanya Panwaslu, diharapkan setiap potensi kecurangan atau pelanggaran dapat dideteksi dan ditindaklanjuti dengan cepat, sehingga hasil Pilkada dapat dipertanggungjawabkan dan diterima oleh semua pihak.
-
Apa yang dikatakan Sekjen Golkar tentang arah koalisi di Pilpres 2024? Sekjen Golkar menambahkan, di akhir pertemuan, Airlangga memakaikan jaket kuning loreng kepada seluruh ketua dewan. Jaket kuning loreng ini juga yang dikenakan seluruh Ketua DPD Tingkat I Partai Golkar saat bertemu Airlangga di Bali.
-
Kapan sidang perdana sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.
"Kami tidak mencampuri strategi dan kebijakan rumah tangga parpol lain. Setiap partai punya kalkulasi politik tersendiri," ujar Hasto di Sekolah Partai PDIP, Jakarta, Jumat (10/6).
Sementara PDIP sudah punya kalkulasi politik sendiri, yaitu untuk bergerak ke bawah menyatu bersama rakyat.
"Dan kalkulasi politik PDIP adalah bergerak ke bawah menyatukan diri dengan seluruh kekuatan rakyat membangun optimisme bagi rakyat," ujar Hasto.
Sebelumnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menginisiasi poros ketiga untuk Pemilu 2024. Benih-benih koalisi itu mulai diperlihatkan PKS dan PKB.
PKS dan PKB melakukan konferensi pers bersama di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (9/6). PKB diwakili oleh Wakil Ketua Umum Jazilul Fawaid dan PKS diwakili Sekjen Habib Aboe Bakar Al-Habsyi.
Aboe berharap pertemuan dengan PKB ini menarik partai lain untuk membangun koalisi poros ketiga. Saat ini PKS mengantongi 50 kursi, PKB 58 kursi, kurang tujuh kursi parlemen untuk memenuhi ambang batas pencalonan presiden 115 kursi.
"Kita berharap pertemuan gabungan ini akan jadi magnet yang keras, magnet yang baik untuk para partai-partai yang lain yang bergabung," ujar Aboe.
(mdk/ray)