Potret Elektabilitas Partai versi Indikator Pasca-Deklarasi Anies Baswedan
Partai-partai seperti Demokrat, Golkar dan NasDem memiliki kecenderungannya menguat setelah deklarasi Anies.
Indikator Politik Indonesia menggelar survei terkait elektabilitas partai politik pasca-deklarasi Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden Partai NasDem pada September 2022. Hasilnya, PDIP tetap berada di posisi teratas, diikuti oleh Gerindra, Golkar, Demokrat dan PKB sebagai lima partai dengan elektabilitas tertinggi.
"PDIP teratas di sekitar 23.5%, kemudian Gerindra 11%, Golkar 10.5%, Demokrat 9.8%, PKB 8.2%, PKS 5.1%, dan NasDem 4.8%. Partai lain lebih rendah dukungannya, belum menjawab sekitar 16.1%," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi saat jumpa pers daring, Kamis (1/12/2022).
-
Kapan survei Indikator Politik Indonesia dilakukan? Survei tersebut melibatkan 810 responden dengan metode simple random sampling dan margin of error sekitar 3,5 persen.
-
Kapan Survei Poltracking Indonesia tentang elektabilitas pasangan capres-cawapres dilakukan? Survei ini diselenggarakan Poltracking Indonesia mulai tanggal 29 Oktober hingga 5 November 2023.
-
Apa usulan PKS untuk Presiden Jokowi terkait capres 2024? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Apa yang menjadi fokus utama dari Survei Poltracking Indonesia mengenai elektabilitas pasangan capres-cawapres? Lembaga survei Poltracking Indonesia mengungkapkan peta persebaran kekuatan elektabilitas setiap pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) berdasarkan penghasilan.
-
Apa tujuan dari survei Poltracking Indonesia? Tujuan survei untuk mengukur sejauh mana efektivitas langkah para kandidat dalam meningkatkan elektabilitasnya, serta sejauh mana pengaruh faktor eksternal di luar kandidat dapat mempengaruhi peta elektoral terkini.
-
Siapa yang dilarang terlibat dalam sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman. Hal tersebut lantaran, paman dari calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka itu melakukan pelanggaran etik yang diputuskan oleh Majelis Kehormatan MK (MKMK). Sehingga, Anwar Usman dilarang terlibat dalam menghadapi sengketa pilpres 2024.
Terkait tren suara tersebut terpengaruh deklarasi Anies capres, Burhanuddin mengatakan tiap partai memiliki fluktuasi yang beragam.
"Pada sebelum deklarasi (September) elektabilitas PDIP 26% dan setelah deklarasi Anies 23,5%. Sedangkan Gerindra saat sebelum 11,9% dan setelah menjadi 11,0%," urai Burhanuddin.
Partai-partai seperti Demokrat, Golkar dan NasDem memiliki kecenderungannya menguat setelah deklarasi Anies. Rinciannya, Golkar dari 9,9% ke 10,5%, Demokrat 8,3% ke 9,8% dan NasDem dari 4,4 ke 4,8%.
"PKB dan PKS juga cenderung menguat tapi lebih landai. Angkanya 6,0% ke 8,2% untuk PKB dan 7,1% ke 5,1% untuk PKS," jelas Burhanudin.
"Sementara PPP dan PAN stagnan. Yaitu, tetap 2,3% untuk PPP dan 1,1% ke 2,3% untuk PAN," tutup Burhanuddin.
Sebagai informasi, survei ini dilakukan pada 30 Oktober sampai 5 November 2022 dengan melibatkan 1.220 responden dengan cara tatap muka.
Tingkat kepercayaan survei mencapai 95 persen. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih.
Metode digunakan adalah simple random sampling. Selain itu, toleransi kesalahan atau margin of error sekitar kurang lebih 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%.
Terkait Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara random sebesar 20% dari total sampel oleh supervisor dengan kembali mendatangi responden terpilih (spot check).
Reporter: M Radityo
(mdk/ray)