PPP Soal Dualisme Demokrat: Kami Pernah Alami, Cukup Menyakitkan dan Melelahkan
PPP, kata Awiek, menyarankan Demokrat bisa memperbaiki sengketa internal. Namun, semua keputusan adalah hak sepenuhnya partai berlogo bintang mercy itu.
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) prihatin dengan kisruh internal Partai Demokrat. Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi (Awiek) mengatakan, dualisme dalam partai adalah hal yang menyakitkan.
"Itu urusan internal partai Demokrat kita tidak bisa mencampuri, cuma kami merasa prihatin ini kan menjadi PR parpol parpol di Indonesia, terkait dengan dualisme seperti ini karena PPP pernah mengalami hal yang sama 5 tahun lalu dan memang cukup menyakitkan, cukup melelahkan," katanya lewat pesan suara, Minggu (7/3).
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Siapa yang bertugas sebagai PPDP dalam pemilu? Petugas Pemutakhiran Data Pemilih atau PPDP Pemilu adalah lembaga yang berperan penting dalam penyelenggaraan pemilu di Indonesia.
-
Kenapa PPP mendukung Khofifah-Emil Dardak? Atas pertimbangan baik masukan dari para tokoh, habaib, dan juga usulan DPD PPP yang telah melakukan rapat dan telah lakukan komunikasi politik dengan Ibu Khofifah dan Pak Emil, maka memutuskan PPP untuk mendukung Ibu Khofifah dan Bapak Emil Dardak untuk melanjutkan kerjanya di Jatim,” kata Mardiono dalam sambutannya.
-
Bagaimana PPS membentuk KPPS? Membentuk Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS): PPS membentuk KPPS yang bertugas dalam pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara.
-
Siapa yang mengapresiasi kolaborasi KPK dan Polri? Terkait kegiatan ini, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni turut mengapresiasi upaya meningkatkan sinergitas KPK dan Polri.
-
Kenapa PPP mengajukan gugatan ke MK? Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Amir Uskara meminta agar tidak ada persepsi partai berlambang kabah tidak lolos Parlementary Threshold (PT) 4 persen. PPP akan mengajukan gugatan hasil Rekapitulasi Pemilu 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK). "Kalau kita sih belum punya cerita PPP enggak lolos. Jadi kalau ada yang mimpi PPP tidak lolos, ya biarkanlah," ujarnya di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (21/3).
PPP, kata Awiek, menyarankan Demokrat bisa memperbaiki sengketa internal. Namun, semua keputusan adalah hak sepenuhnya partai berlogo bintang mercy itu.
"Kalau saran diri kami ini kemelut internalnya bisa diselesaikan entah cara islah atau seperti apa tapi itu hanya saran, sepenuhnya itu menjadi kewenangan internal partai Demokrat yang memiliki hak otonom," ucapnya.
Anggota DPR ini menambahkan, bahwa konflik dalam partai tidak enak. Rasanya Melelahkan dan tidak ada hasil maksimal.
"Kami hanya memberi pengalaman konflik itu tidak mengenakkan, cape, effortnya luar biasa dan hasilnya gak maksimal," tandasnya.
Sebelumnya, kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono dikudeta lewat Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3). Kongres tersebut mengusung tema 'Kembali ke Asal: Demokrat yang Demokratis'.
Meski DPP Partai Demokrat menyatakan KLB tersebut adalah ilegal, kongres tersebut memutuskan kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) demisioner. Kemudian, KLB menetapkan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025.
Baca juga:
Max Sopacua Bantah Ada yang Temui Gatot Nurmantyo Ajak Kudeta AHY
Max Sopacua: Demokrat Versi KLB Akan Didaftarkan ke Kemenkum HAM Besok
Ketum Demokrat: KLB Bukan Permasalahan AHY, Tapi Kedaulatan Partai
Ketua Demokrat DKI Ungkap Ada Intimidasi Terhadap DPD Riau Jika Tak Hadir KLB
AHY Gelar Rapat Pimpinan Menyikapi KLB di Deli Serdang
Ketum Demokrat AHY: Pendiri Partai Bersama Kita, Don't Worry be Happy
AHY Serukan Perlawanan Terhadap Kudeta Kepemimpinan Demokrat