Sandi Tanya Pendukungnya: Dompet Kita Tebal Karena Duit Atau Kartu?
Sandi menyoroti program pemerintah yang mengeluarkan banyak kartu bagi masyarakat Indonesia. Dia meyakinkan bahwa Indonesia tak perlu banyak kartu, melainkan memaksimalkan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).
Kampanye calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno di Palembang, Jumat (12/4), dipenuhi relawan dari ibu-ibu dan milenial. Sambil nge-vlog bareng, Sandi menyoroti program pemerintah yang mengeluarkan banyak kartu bagi masyarakat Indonesia.
"Saya mau nanya, dompet kita itu isinya duit atau kartu? Tebal karena duit atau kartu?" tanya Sandi.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Bagaimana Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024? Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional, atau setara dengan 58,6%. Keduanya juga dilaporkan unggul di 36 Provinsi.
-
Siapa yang menanggapi santai atas kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menanggapi santai atas kemenangan telak yang diraih pasangan Prabowo Subianto-Gibran di Jawa Tengah.
Massa dengan kompak menjawab kartu. Lantas, Sandi meyakinkan bahwa Indonesia tak perlu banyak kartu, melainkan memaksimalkan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP). Bagi dia, e-KTP adalah kartu super sakti yang nantinya dapat digunakan masyarakat untuk banyak hal.
"Kita angkat setinggi-tingginya tangan kita menunjukkan jika e-KTP ini merupakan kartu super sakti. Jadi tidak perlu banyak kartu, di dalam e-KTP sudah ada chip dan bisa digunakan," ujarnya.
Sandi sempat ditarik para ibu-ibu yang hadir hingga petugas pengamanan pun harus mendekat. para kaum ibu itu terlihat menyerahkan kantong plastik berisi uang sumbangan untuk Sandi.
Melihat itu, Sandi kagum dengan antusiasme masyarakat Sumsel terhadap kedatangannya. Bahkan, Sandi menyebut kampanye di Bumi Sriwijaya adalah terbesar kedua setelah di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta beberapa waktu lalu.
"Palembang adalah terbesar kedua setelah GBK, siap berjuang?, siap untuk perubahan, are you ready,?" tanya Sandi.
Sumsel memiliki sumber daya alam yang besar sehingga dijuluki sebagai provinsi lumbung energi dan pangan. Hanya saja masih banyak persoalan yang harus diselesaikan, seperti lapangan kerja bagi anak muda dan kesejahteraan petani.
"Untuk masyarakat Sumsel, 2 juta anak muda baru tidak boleh nganggur lagi. Semuanya akan diselesaikan dengan program Prabowo-Sandi," ucapnya.
Baca juga:
Sandiaga Kampanye di Cianjur, Aher Targetkan Prabowo Menang 70 Persen
Sandi Singgung Serangan Fajar 'Amplop Cap Jempol' di Depan Warga Cianjur
Sandi Janji Turunkan Tarif Listrik Biar Kantong Emak-Emak Isi Duit Bukan Kartu
Sandiaga Uno Kembali Jual Saham Saratoga, Kantongi Dana Rp 31,71 Miliar
Reaksi Mengejutkan Sandiaga Uno Saat Mendadak Bertemu Pendukung Jokowi