Sandiaga: Anggota DPR Tak Kerja Jangan Digaji
Apapun profesinya, termasuk legislator, kata Sandiaga, mendapat upah sesuai apa yang dikerjakan. Sebaliknya, pekerja tidak akan mendapatkan gaji jika tidak menjalankan kewajibannya.
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno sepakat mekanisme pembayaran gaji anggota DPR yang diusulkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Bagi dia, prinsip kerja semua sama termasuk di legislatif.
"Usulan dari KPK untuk tidak menggaji anggota DPR? Kalau tidak bekerja ya jangan digajilah, bagi saya simpel ajalah. Saya mendukung sekali," katanya di Palembang, Jumat (7/12).
-
Apa yang dikatakan Nasaruddin Umar untuk Prabowo-Gibran? Nasaruddin seraya berdoa agar Indonesia dapat semakin jaya di kepemimpinan paslon nomor urut 02 itu."Saya, Nasaruddin Umar, Imam Besar Masjid Istiqlal dan Rektor Universitas PTIQ Jakarta, mengucapkan selamat kepada Bapak H. Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka atas terpilihnya sebagai presiden RI dan wakil presiden RI pada periode yang akan datang," kata Nasaruddin, Kamis (21/3). "Semoga Allah memberkati kita semuanya dan semoga bangsa Indonesia insyaAllah semakin jaya di bawah kepemimpinan Bapak," sambungnya.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Siapa yang menanggapi santai atas kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menanggapi santai atas kemenangan telak yang diraih pasangan Prabowo Subianto-Gibran di Jawa Tengah.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Apapun profesinya, termasuk legislator, kata dia, mendapat upah sesuai apa yang dikerjakan. Sebaliknya, pekerja tidak akan mendapatkan gaji jika tidak menjalankan kewajibannya.
"Kalau orang tidak kerja jangan dibayar. Kita punya konsep, bayarlah upah mereka sebelum keringatnya mengering. Tapi kalau dia tidak berkeringat masak kita kasih upah," ujarnya.
Dalam pengupahan ini, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini menyarankan diterapkan mekanisme yang menjadi tolak ukur kinerja masing-masing anggota dewan. Bisa menggunakan key performance indicator (KPI) atau sistem tertentu agar lebih mudah mengevaluasi setiap legislator.
"Bagi saya rakyat juga bisa memantau. Tapi saya melihat bukan saatnya mencari kesalahan, harus duduk bersama dan cari formatnya," tutup Sandiaga.
Sebelumnya, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyatakan siap tak digaji jika lolos di DPR. Namun, dengan catatan, bila kinerja partainya terbukti buruk di parlemen.
"Jika diberi amanat sebagai wakil rakyat kelak, sebagai wujud konsistensi, kami juga bersedia tidak digaji jika terbukti berkinerja buruk," ucap Ketua DPP PSI Tsamara Amany dalam keterangannya, Jumat (7/12).
Dia menegaskan, sudah seharusnya pemberian gaji pada anggota DPR didasarkan pada prinsip meritokrasi. Di mana anggota yang berhak menerima gaji adalah mereka yang berkinerja baik.
"Kami (PSI) mendukung sepenuhnya wacana ini, mengingat kinerja DPR selama ini sangat buruk. Sama seperti kebanyakan orang yang bekerja untuk memperoleh gaji," ungkap Tsamara.
Baca juga:
Sandiaga Mengeluh Kalah Jumlah Berita Dengan Jokowi di Media
Sandiaga Janjikan Empat Kursi Menteri Untuk Milenial
Gaya Trendi dan Tampang Sandiaga Uno Ternyata Tak Cukup Menggaet Milenial
Ojek Online Curhat ke Prabowo: Sudah Satu Meja Sama Pak Jokowi Tak Ada Hasil
Sandiaga Persilakan Bawaslu Usut Spanduk Provokatif Bergambar Pasangan Nomor 02