Sebut negara terancam, Prabowo dituding tak paham indikator ekonomi
"Pak Presiden sedang menjalankan sila ke-5 Pancasila, yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Yang selama ini cenderung dikesampingkan demi efek elektoral semata. Beliau bukan politisi, beliau adalah negarawan," tegas Uki.
Calon presiden Prabowo Subianto mengungkapkan Indonesia dalam kondisi terancam akibat melemahnya nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat. Ditambah, kata Prabowo, kekayaan alam Indonesia juga dikuasai asing. Hal itu dikatakan saat menghadiri acara ulang tahun Djoko Santoso, di Bambu Apus, Jakarta, Sabtu (8/9).
Juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bidang kepemudaan, Dedek Prayudi atau biasa disapa Uki mengkritisi pernyataan Prabowo tersebut. Menurut Uki, data menunjukkan tren pembangunan di era Presiden Joko Widodo berada di jalur yang benar.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
"Saya tidak yakin bahwa pak Prabowo memahami indikator pembangunan, tapi hampir seluruh indikator ekonomi menunjukkan perbaikan signifikan dan sejalur dengan Pancasila," kata mantan peneliti kebijakan United Nations Population Fund ini, Minggu (9/9).
"Kemiskinan menurun hingga menyentuh level di bawah 10% pada 2018 ini, terendah sepanjang sejarah republik ini. Pengangguran menurun ke level 5,1%, terendah sejak era reformasi. Indeks Pembangunan Manusia meningkat di seluruh Provinsi," tambah Uki.
Apalagi kenaikan paling tajam justru terjadi di Provinsi-provinsi Timur Indonesia. Yang penduduknya hanya 10% dari total penduduk Indonesia. Uki menilai tajamnya kenaikan Indeks Pembangunan Manusia di Indonesia Timur di era Presiden Joko Widodo menunjukkan bahwa pembangunan sedang dijalankan sesuai amanat Pancasila.
"Pak Presiden sedang menjalankan sila ke-5 Pancasila, yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Yang selama ini cenderung dikesampingkan demi efek elektoral semata. Beliau bukan politisi, beliau adalah negarawan," tegas Uki.
"Kalau hanya mementingkan efek elektoral, ngapain capek-capek membangun Indonesia Timur?" jelas Uki.
Baca juga:
Pesan Prabowo ke Sandiaga: Kita harus jadi penyelamat bangsa ini!
Bersama koalisi Prabowo, Buni Yani hadir di HUT Djoko Santoso
Prabowo pastikan ketua Timsesnya Djoko Santoso
Djoko Santoso lihat ada ancaman besar yang bisa menghabisi RI
Cerita Prabowo dikenal galak di TNI, tapi tak pernah marahi Djoko Santoso