Survei Indostrategic: Dua Politikus Gerindra Kuasai Popularitas Capres
Lembaga Indostrategic memotret popularitas sejumlah tokoh yang digadang bakal menjadi calon presiden di Pemilu 2024. Tokoh dengan tingkat popularitas tertinggi masih dipegang Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan angka 92,9 persen dan likeabilitas 74 persen.
Lembaga Indostrategic memotret popularitas sejumlah tokoh yang digadang bakal menjadi calon presiden di Pemilu 2024. Tokoh dengan tingkat popularitas tertinggi masih dipegang Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan angka 92,9 persen dan likeabilitas 74 persen.
Kedua ada politikus Gerindra yang juga Menparekraf Sandiaga Uno dengan popularitas 86,5 persen dan likeabilitas 76,2 persen.
-
Siapa yang menjadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Mengapa Prabowo Subianto diprediksi menang di Pilpres 2024? “Dorongan dari Pak Jokowi itu membuat Pak Prabowo Subianto sekarang lebih unggul. Endorse dari Pak Jokowi yang sudah kelihatan itu kan.”
-
Apa yang membuat Prabowo Subianto unggul di Pilpres 2024? Mubarok menjelaskan selain mendapatkan dukungan dari Presiden Jokowi, sosok Prabowo Subianto yang tegas dan humanis juga merupakan daya tarik bagi masyarakat luas untuk memilihnya pada kontestasi demokrasi mendatang.
-
Apa persiapan Prabowo menjelang debat pertama Pilpres 2024? "Pak Prabowo persiapannya enggak ada yang khusus beliau persiapannya ya seperti biasa membaca mendengar kemudian tetap berolahraga berenang, minum jamu," ujar Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di Gedung Juang, Menteng, Jakarta, Minggu (10/12).
-
Siapa yang mendukung Prabowo Subianto untuk maju di Pilpres 2024? Pengamat Politik Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Moch Mubarok Muharam menyebut Prabowo Subianto sudah mendapatkan dukungan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk maju pada Pilpres 2024.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
Kemudian di posisi ketiga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan popularitas 80 persen dan 67,5 persen likeabilitas. Urutan keempat Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dengan popularitas 75,7 persen dan likeabilitas 59,4 persen.
Di posisi kelima, ada nama Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil dengan popularitas 64,3 persen dan likeabilitas 55,4 persen.
"Mbak Puan ada di posisi keenam dengan angka popularitas sebesar 60,8 persen dengan tingkat kesukaan 36 persen," ujar Direktur Eksekutif Indostrategic A. Khoirul Umam saat rilis survei secara daring, Selasa (3/8).
Umam menilai, hasil survei ini bisa menjadi evaluasi bagi Puan. Ia menduga, banyaknya baliho dan spanduk Puan di jalan merupakan bagian dari upaya meningkatkan popularitas dan tingkat disukai publik yang rendah.
"Tentu ini menjadi evaluasi yang baik dan kita bisa lihat di setiap jalan melihat poster mbak Puan dan saya pikir itu bagian dari meningkatkan popularitas dan likebilitas mbak Puan di level nasional," ujar Umam.
Indostrategic menggelar survei tatap muka pada 23 Maret - 1 Juni 2021. Survei mengambil responden sebanyak 2400 dengan metode multistage random sampling. Survei ini memiliki margin of error sebesar 2 persen.
(mdk/rnd)