Survei ini sebut Wanita Emas lebih disukai ketimbang Ahok di DKI
90 Persen responden disebut lebih suka Hasnaeni ketimbang Ahok.
Direktur Eksekutif Emrus Corner, Emrus Sihombing menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan survei terkait perkembangan menjelang Pilgub DKI 2017. Dalam hasil surveinya, ternyata warga Jakarta khususnya perempuan, lebih memilih kader Partai Demokrat Mischa Hasnaeni Moein yang kerap mengklaim diri sebagai 'Wanita Emas'.
"Nama Hasnaeni disukai 90 persen responden. Basuki hanya 63,23 persen, kemudian ada Ahmad Dhani 50,73 persen disukai," kata Emrus di Jakarta, Minggu (13/3).
Namun dari sisi keterkenalan, tentu survei yang melibatkan 400 responden ini memilih Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Disusul dengan nama kedua yang disebut paling dikenal adalah Hasnaeni Moein yang akrab disapa wanita emas ini, dengan 97,75 persen dari responden.
"Secara teori komunikasi, yang disukai belum tentu dipilih, dan yang tidak disukai belum tentu tidak dipilih," tuturnya.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat, Andi Nurpati membantah jika partainya sudah menentukan sikap akan mendukung siapa. Menurutnya, hingga tujuh bulan ke depan, Demokrat masih akan menjaring calon.
"Saya kira demokrat belum punya keputusan. Tentu kita berharap pemimpin ke depan yang menghormati manusia, masyarakat. Apapun kondisinya apakah penduduk itu legal atau ilegal kan ada mekanisme sendiri. Bagaimana menciptakan Jakarta ramah, bukan hanya tertib dari macet dan banjir. Memanusiakan manusia itu penting. Misalnya kita ingin menggusur masyarakat harus dengan cara kemanusiaan," ujarnya.