TGB Gabung Golkar, Koalisi Jokowi-Ma'ruf Diklaim Makin Kuat
Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto menyambut baik bergabungnya TGB Zainul Majdi ke Partai Golkar. Kehadiran mantan gubernur Nusa Tenggara Barat itu menambah kekuatan koalisi pendukung pasangan calon presiden nomor urut 01.
Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto menyambut baik bergabungnya TGB Zainul Majdi ke Partai Golkar. Kehadiran mantan gubernur Nusa Tenggara Barat itu menambah kekuatan koalisi pendukung pasangan calon presiden nomor urut 01.
"Artinya kerjasama antara PDIP, Golkar, PKB, NasDem, PPP, Hanura, PKPI, Perindo, dan PSI itu kan kerjasama yang mendukung kepemimpinan pak Jokowi," kata Hasto di Serang, Banten, Jumat (21/12).
-
Mengapa Pak Jokowi diundang ke Apel Kader Partai Gerindra? Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 Pukul 19.00 WIB. Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi Sambutan
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Apa yang menurut Puteri Komarudin, mengukuhkan komitmen Partai Golkar dalam mengawal pemerintahan Presiden Jokowi? “Dimana, hal tersebut mengukuhkan Partai Golkar selalu setia mengawal keberjalanan pemerintahan di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi. Untuk itu, kami pun berkomitmen untuk melanjutkan agenda pembangunan tersebut,” ungkap Puteri.
-
Apa yang dibahas Jokowi saat memanggil dua menteri PKB itu? Menurut dia, Jokowi memuji raihan suara PKB dalam Pileg 2024."Kalau yang kita baca ya, pujian presiden terhadap pencapaian PKB dan juga ucapan kekaguman kepada ketua umum kami, Gus Muhaimin, karena dalam situasi pileg PKB justru mengalami kenaikan yang signifikan," kata Maman di gedung DPR, Senayan, Jakarta Senin (18/3).
"Sehingga kalau masing-masing partai semakin kuat itu semakin bagus," imbuhnya.
Sekjen PDIP itu menilai, koalisi tidak ada bersitegang. Khususnya Golkar dan NasDem. Sebab, sebelum Golkar, partai pimpinan Surya Paloh dikabarkan menjadi pelabuhan TGB setelah keluar dari Partai Demokrat.
Hasto menyebut yang penting adalah keputusan politik TGB di akhir. Bukan isu yang beredar.
"Namanya saja isu yang penting kan keputusannya politik itu, jangan liat isunya, itu politik," pungkasnya.
Setelah keluar Partai Demokrat, TGB sempat lama tak punya partai. Hingga dikabarkan merapat ke Nasdem. Ternyata, malah Golkar yang menjadi pelabuhan tokoh Islam asal NTB itu.
Golkar memutuskan bergabungnya TGB sebagai pengurus secara aklamasi dalam pleno Rabu (19/12) malam. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto memperkenalkan TGB sebagai pengurus Golkar baru dalam Pertemuan Silaturahmi Akhir Tahun 2018, yang dihadiri tokoh senior seperti Jusuf Kalla. TGB menempati jabatan Korbid Bidang Keumatan dan Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu Legislatif dan Presiden.
Baca juga:
Sekjen PDIP Usul Pertemuan Prabowo dan SBY Sambil Naik Kuda Bareng
Djarot Tak Ingin Halalkan Segala Cara Demi Pilpres 2019
Kubu Jokowi minta Prabowo-Sandi Tidak Menebar Pesimisme
Jokowi: Bangsa Ini Sedang Hijrah, Dari Sering Marah-Marah Menuju Kesabaran
SBY dan Prabowo Bertemu di 'Ruang Ganti' Bahas Babak Kedua Pilpres 2019
Erick Thohir Dilaporkan ke Bawaslu, TKN Jokowi Tantang Adu Argumen Lewat Data
Jelang Pertemuan Prabowo-SBY, Sekjen Demokrat Merapat ke Hambalang