Viral Video Ajakan Pilih PDIP dan Ganjar, Gibran: Sudah Lama Itu
Video tersebut dibuat Gibran saat mengikuti sekolah partai beberapa waktu lalu.
Video tersebut dibuat Gibran saat mengikuti sekolah partai beberapa waktu lalu.
Viral Video Ajakan Pilih PDIP dan Ganjar, Gibran: Sudah Lama Itu
Viral video berdurasi 16 detik yang memuat ajakan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) pada 14 Februari 2023 diunggah akun instagram @jimboengbakoelsoto.
- Viral Video Ibu Hamil Marah di KRL Berujung Keguguran, Begini Kejadian Sebenarnya
- Viral Bu Guru Cantik Hapus Make Up Siswi yang Dandan ke Sekolah, Aksi Dipuji Warganet
- Viral Video Remaja Bacok Bocah Pejalan Kaki di Jakut, Ternyata Janjian Tawuran
- Viral Video Pria Tiba-Tiba Bunuh Diri Tiduran di Rel saat KRL Lewat di Senen
Dalam ucapan singkatnya, Gibran mengajak masyarakat untuk memilih PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo dalam Pemilu atau Pilpres 2024.
"Selamat siang, saya Gibran Rakabuming mengajak seluruh warga untuk berbondong-bondong ke TPS di 14 Februari nanti untuk memilih PDI-P dan Pak Ganjar. Terima kasih," ujarnya.
Dalam unggahan berjudul 'Tegak Lurus Melu Mase' sehari lalu itu Gibran mengenakan baju kebesaran PDI Perjuangan berwarna merah dengan latar belakang foto Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Kepada wartawan, Gibran menyampaikan jika video ajakan memilih PDI Perjuangan dan bakal calon presiden Ganjar Pranowo tersebut dibuat saat dirinya mengikuti sekolah partai beberapa waktu lalu. "Sudah lama itu. Dulu pas sekolah partai di Jakarta," katanya.
Gibran menegaskan, hingga saat ini belum ada penunjukan resmi dirinya sebagai juru kampanye (jurkam) bakal capres Ganjar dari DPP PDI Perjuangan. Dirinya menunggu arahan dari pengurus pusat. "Belum ada arahan, belum ada pengarahan untuk timnya seperti apa saya belum tahu," jelas dia.
Dikatakan Gibran, ajakan memilih PDI Perjuangan dan Ganjar merupakan instruksi dari DPP partai. Sehingga tidak hanya dirinya yang membuat video ajakan namun juga kader partai lainnya. Terutama para kepala daerah.
"Semua kader yang ikut sekolah partai membuat video. Tapi ngeluarinnya baru kemarin," pungkas Gibran.