Wasekjen Gerindra sebut Fadli Zon hanya ungkap sifat positif Vladimir Putin
Menurutnya, pernyataan yang disampaikan Fadli Zon bukan bermaksud melecehkan kepala negara. Namun, sifat positif Putin patut ditiru. Andre juga meminta publik dan pihak lain tak salah paham.
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengecam cuitan twitter Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang menyebut 'Indonesia membutuhkan pemimpin seperti Vladimir Putin dan bukan pemimpin yang banyak ngutang, enggak planga plongo'. Wasekjen Gerindra Andre Rosiade menilai Fadli Zon hanya mengungkapkan sifat sifat positif presiden Putin.
"Jadi kan bang Fadli itu komentarnya gini, bahwa Bang Fadli komentar Putin pemimpin cerdas, berwibawa, gak banyak utang dan gak planga plongo, yang dimaksud beliau itu adalah itu sifat sifat yang positif nya Putin," kata Andre saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (31/3).
-
Apa yang terjadi pada Alwi Fadli? Mahasiswa bernama Alwi Fadli tewas ditikam oleh pria inisial P (23) yang hendak menyewa kekasihnya terkait prostitusi online.
-
Kenapa Fajar Nugroho meninggal? Saat berada di dalam kolam, Fajar mengalami masalah pada kakinya. Ia mengaku kram sehingga kesulitan untuk kembali ke permukaan. Padahal, Fajar sedang terkena setrum listrik dari dalam kolam. Teman-temannya pun berinisiatif untuk menolong Fajar.
-
Siapa Fredy Pratama? "Enggak (Tidak pindah-pindah) saya yakinkan dia masih Thailand. Tapi di dalam hutan," kata Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa, Rabu (13/3).
-
Apa yang diminta oleh Jay Idzes dari suporter Indonesia? Dukungan Anda sangat berarti, dan kami memerlukan dukungan itu lagi di pertandingan selanjutnya.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Apa yang digambarkan akun Tiktok @endofearth tentang Indonesia di masa depan? Akun TikTok ini menggunakan AI untuk menggambarkan kondisi Indonesia bak kota mati di masa mendatang. Di era modern ini, teknologi AI telah tersebar luas di mana manusia menggunakannya untuk berbagai keperluan. Penggunaan teknologi AI telah mengubah banyak aspek kehidupan manusia, terutama di bidang fotografi.
Menurutnya, pernyataan yang disampaikan Fadli Zon bukan bermaksud melecehkan kepala negara. Namun, sifat positif Putin patut ditiru. Andre juga meminta publik dan pihak lain tak salah paham.
"Jadi yang disebut beliau itu ini adah sifat sifat positif yang dibutuhkan oleh bangsa Indonesia. Bukan sifat sifat negatifnya, jadi yang disampaikan bang Fadli itu adalah sifat sifat positif nya Putin. Cerdas, berwibawa, visioner gitu," tambahnya.
"Jangan sampai masyarakat punya pikiran miss persepsi, kan bang Fadli menjelaskan secara detail itu, sifat sifat positifnya, jangan digoreng sifat sifat negatifnya kan jelas disitu," tambahnya.
Lebih lanjut, Andre juga menilai bahwa partai pimpinan Grace Natalie tersebut hanya mencari panggung semata. Apalagi tahun depan sudah memasuki tahun politik 2019.
"PSI kan pengen numpang tenar terus sama kita. Jadi kan dia tahu partai Gerindra ini InsyaAllah akan jadi partai pemenang Pemilu 2019 kan, jadi dia butuh percepatan untuk populer. otomatis numpang tenar sama Gerindra. Sehingga kalau kita lihat dalam satu bulan ini PSI bisa naik, jadi cuma numpang tenar," tandas Andre.
Sebelumnya diberitakan, Fadli Zon membuat pernyataan panas di akun Twitternya. Fadli menyebut Indonesia butuh pemimpin seperti Presiden Rusia, Vladimir Putin, bukan yang banyak mengutang dan planga plongo.
"Klu ingin bangkit n jaya, RI butuh pemimpin spt Vladimir Putin: berani, visioner, cerdas, berwibawa, nggak byk ngutang, nggak planga plongo," kicau Fadli Zon di akun Twitter, @fadlizon, Jumat (30/3).
Meski melontarkan pernyataan keras, Fadli Zon tak menyebut siapa yang dimaksud banyak utang dan planga plongo tersebut.
Baca juga:
Fadli Zon: RI butuh pemimpin seperti Putin, enggak banyak ngutang & planga plongo
PSI sebut Fadli Zon hina Jokowi soal tweet Putin & pemimpin planga plongo
PSI: Kami tidak melihat Gerindra tawarkan hal baru dalam optimisme
Indonesia bubar di 2030, mungkinkah terjadi?
Fadli Zon senang Utut Adianto jadi Wakil Ketua DPR
Fadli Zon janji kalau Prabowo presiden tak akan jadi raja utang