Wiranto: OSO sudah dua bulan jadi wakil ketua dewan penasihat Hanura
Wiranto sebut Oesman Sapta (Oso) sudah dua bulan terakhir menjadi wakil ketua dewan penasihat Partai Hanura. Wiranto mengakui Oso pantas menggantikannya sebagai orang nomor satu di Partai Hanura. Dia mengaku telah lama mengenal sosok Wakil Ketua MPR ini.
Partai Hanura akan menggelar musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) untuk memilih Ketua Umum yang baru di Kantor DPP Hanura, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (21/12). Berhembus kabar, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang (OSO) akan dipilih secara aklamasi untuk menggantikan Wiranto di kursi ketua umum.
Wiranto enggan mengomentari soal kabar pemilihan Osman Sapta secara aklamasi. "Tunggu saja besok," kata Wiranto di Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (20/12).
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Airlangga Hartarto dengan Ormas Hasta Karya? Ketum MKGR menambahkan, dalam pertemuan dengan Airlangga, banyak arahan dan strategi yang dibagikan Ketum Golkar itu kepada seluruh pimpinan ormas yang dimiliki partai bernomor urut 4 di Pemilu 2024 ini.
-
Kapan Hanung Cahyo Saputro dilantik? Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana melantik pejabat Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro di Gradhika Bhakti Praja Building, Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah, Jalan Pahlawan No 9 Semarang pada Minggu (24/9) kemarin.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
Wiranto mengakui OSO pantas menggantikannya sebagai orang nomor satu di Partai Hanura. Dia mengaku telah lama mengenal sosok OSO saat masih menjabat sebagai Ketua Umum FORKI (Federasi Olahraga Karate Indonesia). Saat itu OSO menjabat sebagai Bendahara Umum.
"Saya kenal dia sudah lama, sejak saya masih jadi panglima TNI, jadi kawan saya terutama saat saya pimpin karate (FORKI)" ujarnya.
Wiranto membantah jika OSO disebut nama baru di partainya. OSO selama ini menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Penasihat Partai Hanura. "Sudah sejak dua bulan lalu. Ketua Dewan Penasihatnya kan Pak Subagyo AS," imbuhnya.
Mantan Panglima ABRI ini juga enggan mengonfirmasi soal kabar yang menyebut bahwa dia akan didapuk menjadi ketua dewan pembina Partai Hanura. Wiranto belum memutuskan apakah masih aktif di parpol atau tidak.
"Besok, Jangan sekarang. Saya enggak mau prematur, enggak mau. Kalau enggak prematur kan enggak serem. Semua sudah tahu dulu, besok jadi hambar," ucapnya.
Baca juga:
Jika Oso pimpin Hanura, anggota DPD diklaim bakal banyak yang gabung
Oso diyakini tak ganggu kerja Jokowi bila jabat ketum Hanura
BK DPD tak masalah Oso rangkap jabatan jadi Ketum Hanura
Bakal digantikan Oso di Hanura, Wiranto jabat ketua dewan pembina
Gantikan Wiranto, Oesman Sapta calon kuat Ketua Umum Partai Hanura