4 Jenis emosi yang picu keinginan merokok!
Waspadai empat jenis emosi yang bisa menggoda Anda untuk kembali merokok.
Siapapun yang pernah mencoba berhenti merokok pasti tahu bahwa menghentikan kebiasaan yang satu ini tak mudah dilakukan dan membutuhkan proses yang panjang. Keinginan untuk merokok seringkali akan datang pada waktu-waktu tertentu.
Tak banyak yang tahu bahwa keinginan untuk merokok tak datang tiba-tiba, tetapi kemungkinan besar dipicu oleh emosi yang dirasakan oleh seseorang. Berikut adalah empat jenis emosi yang bisa membuat orang ingin merokok, seperti dilansir oleh Health Site (04/02)
1. Lapar
Berhenti merokok akan berpengaruh terhadap selera makan dan biasanya dikaitkan dengan penambahan berat badan. Merokok akan menekan nafsu makan dan terasa enak di mulut. Ketika berhenti merokok, kebanyakan orang akan merasa sering lapar dan selera makan meningkat. Rasa lapar ini juga bisa memicu seseorang untuk merokok lagi.
Jika Anda ingin merokok saat merasa lapar, jangan lakukan. Lebih baik konsumsi buah-buahan yang kaya serat agar merasa lebih cepat kenyang dan tak mudah lapar.
2. Marah
Berhenti merokok akan memicu rasa ketagihan yang harus Anda tahan setiap waktunya. Sesekali ini bisa membuat Anda merasa tak sabar dan ingin marah. Sebaliknya, rasa marah juga bisa membuat Anda ingin kembali merokok untuk melampiaskannya. Menurut pengakuan salah satu mantan perokok, marah adalah godaan paling kuat untuk kembali merokok. Jika merasa marah, minumlah air dan tarik napas dalam-dalam. Enyahkan keinginan merokok sebagai pelarian rasa marah dari pikiran Anda.
3. Kesepian
Kesepian juga bisa memicu keinginan banyak orang untuk merokok. Banyak orang kehilangan harapan, merasa tingkat energi mereka sangat rendah, dan kepercayaan diri menurun ketika merasa kesepian. Hal ini sangat mungkin memicu keinginan untuk kembali merokok. Jika ini yang terjadi pada Anda carilah rekan bicara atau teman yang tidak merokok untuk berbagi obrolan. Jangan menemui teman yang merokok karena kemungkinan Anda akan kembali merokok jika melakukannya.
4. Lelah
Kelelahan karena pekerjaan dan kegiatan adalah salah satu hal yang bisa memicu keinginan merokok. KArena itu menjaga tingkat energi kita adalah hal penting. Cara terbaik untuk mengalahkan emosi ini adalah dengan mencegahnya. Jangan sampai terlalu kelelahan sehingga keinginan merokok mengalahkan Anda. Pastikan Anda cukup istirahat, dan jangan membiarkan orang atau keadaan membuat Anda terlalu stres. Selain itu yakinkan diri Anda bahwa merokok tak akan membantu Anda melawan kelelahan dan justru bisa membuat semakin lelah.
Itulah beberapa jenis emosi yang wajib Anda waspadai. Jika emosi-emosi tersebut mulai muncul, jangan pikirkan tentang merokok. Jangan biarkan emosi tersebut mematahkan semangat Anda untuk berhenti merokok. Cari penyelesaian lain seperti makan makanan sehat, berolahraga, pijat, dan berkumpul dengan teman yang tidak merokok untuk mengatasi emosi-emosi tersebut.
Baca juga:
Ini cara sehat untuk memasak daging unggas
4 Cara tubuh tetap sehat walaupun kebanyakan duduk di sofa
Redakan depresi dengan duduk diam di ruangan panas
Hangatnya air hangat membawa 12 manfaat sehat ini [Part 2]
Hangatnya air hangat membawa 12 manfaat sehat ini [Part 1]
-
Apa saja tips sehat untuk menjaga kualitas hidup lansia? Pemenuhan Nutrisi yang SeimbangAsupan gizi yang tepat merupakan kunci utama untuk menjaga kesehatan lansia. Menurut dr. Inge, makanan yang dikonsumsi lansia harus mencukupi kebutuhan kalori dan nutrisi yang diperlukan agar mereka memiliki berat badan ideal dan tetap sehat."Makanan itu harus mencukupi kebutuhan kalori dan bergizi, sehingga lansia mendapatkan berat badan yang ideal dan sehat," ujar dr. Inge dilansir dari Antara.Lansia memerlukan asupan zat gizi dasar seperti karbohidrat kompleks yang bisa didapatkan dari nasi, kentang, dan umbi-umbian. Selain itu, protein dan lemak yang berasal dari telur, ikan, serta daging juga penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Tak lupa, vitamin dan mineral dari sayuran dan buah-buahan harus dikonsumsi untuk memastikan tubuh mendapatkan nutrisi yang lengkap.
-
Kenapa selai buatan rumah lebih sehat? Jika disantap tiap hari, Anda bisa kelebihan asupan kalori dan gula. Bagaimana cara mengonsumsi selai tanpa membahayakan kesehatan? Coba bikin selai sendiri dengan kandungan gula kurang dari 50%. Gunakan buah segar agar rasanya lebih nikmat. Jika menggunakan buah segar, rasa selai dijamin tak kalah dari selai premium di supermarket bahan makanan impor.
-
Kenapa merokok bisa bahaya bagi kesehatan? Kandungan berbahaya dalam rokok dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya berbagai penyakit serius.
-
Apa saja tips penting yang bisa diterapkan untuk menjaga kesehatan saraf? Menjaga kesehatan saraf sangat penting untuk memastikan fungsi optimal sistem saraf kita. Berikut adalah enam tips yang dapat membantu dalam menjaga kesehatan saraf: 1. Konsumsi Nutrisi yang Seimbang, 2. Rutin Berolahraga, 3. Tidur yang Cukup, 4. Manajemen Stres, 5. Hindari Toksin, 6. Tetap Aktif Secara Mental.
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Apa saja tips sehat ala Letjen Muhammad Saleh Mustafa? Tips Meningkatkan Kemampuan Fisik Ala Letjen Saleh Letjen Muhammad Saleh Mustafa memberikan 4 latihan yang harus dilakukan agar dapat meningkatkan kesehatan dan kebugaran jasmani. Latihan pertama adalah latihan otot. Latihan otot berguna untuk meningkatkan daya tahan otot. Beberapa latihan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan otot adalah push up, sit up, plank, pull up, dan squat Latihan kedua adalah jogging. Jogging berguna untuk menjaga kebugaran kardiovaskular dan dapat membantu meningkatkan daya tahan. Letjen Saleh menyarankan untuk jogging selama 15 sampai 30 menit.Latihan ketiga adalah bersepeda. Latihan ini bermanfaat untuk melatih otot kaki. Selain itu, bersepeda juga dapat meningkatkan stamina, konsentrasi, dan kekuatan jantung. Latihan keempat adalah aerobik. Senam aerobik adalah senam yang populer dan telah dilakukan oleh banyak orang.Senam yang dilakukan dengan intensitas tinggi berguna untuk melatih otot jantung dan stamina. Pasalnya, ketika melakukan gerakan senam aerobik maka semua otot tubuh ikut bergerak.