4 Manfaat Luar Biasa yang Bisa Diperoleh dari Konsumsi Rutin Ikan Laut
Ikan laut merupakan salah satu makanan sehat dengan segudang manfaat yang telah diketahui. Kandungan asam lemak omega 3 yang tinggi di dalamnya menjadikan ikan ini sebagai makanan yang sebaiknya dikonsumsi dua kali dalam satu pekan.
Ikan laut merupakan salah satu makanan sehat dengan segudang manfaat yang telah diketahui. Kandungan asam lemak omega 3 yang tinggi di dalamnya menjadikan ikan ini sebagai makanan yang sebaiknya dikonsumsi dua kali dalam satu pekan.
Kandungan tinggi omega 3 nan menyehatkan ini sebagian besar bisa didapat dari ikan laut. Dilansir dari Cheatsheet, berikut sejumlah manfaat kesehatan yang bisa kamu peroleh dari konsumsi makanan laut dua kali dalam seminggu.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa mengunyah makanan dengan benar penting untuk kesehatan? Orang yang tidak mengunyah makanan dengan baik sebelum menelan sering kali mengalami masalah pencernaan dan berisiko lebih tinggi untuk tersedak, aspirasi, malnutrisi, dan dehidrasi.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Apa saja makanan yang baik untuk menjaga kesehatan mata? Makanan tinggi vitamin A, C, E, lutein, zeaxanthin, dan zinc dapat membantu menjaga kesehatan mata Anda.
-
Kapan sebaiknya kita mengonsumsi makanan yang sehat? Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.
1. Kurangi Risiko Demensia
Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of American Medical Association (JAMA) menemukan bahwa konsumsi ikan setidaknya dua kali seminggu mengurangi risiko alzheimer hingga 47 persen. Hal ini juga didukung oleh temuan beberapa penelitian yang menunjukkan manfaat makanan laut untuk mencegah demensia.
2. Turunkan Risiko Penyakit Jantung
Sebuah penelitian lainnya mengungkap bahwa konsumsi ikan dalam jumlah yang sama juga dapat menurunkan risiko kematian akibat penyakit jantung. Hal ini terjadi karena kandungan omega 3 yang tinggi di dalam ikan ini.
3. Kurangi Peradangan
Dalam beberapa kasus, peradangan dalam tubuh dapat merusak pembuluh darah dan memicu penyakit jantung. Untungnya, mengonsumsi ikan dua kali seminggu membantu menurunkan risiko tersebut. Selain itu, mengonsumsi ikan juga dapat meringankan rasa sakit dan kerusakan sendi akibat rheumatoid arthritis, meskipun tidak memperlambat perkembangan penyakit.
4. Turunkan Tekanan Darah Tinggi
Tekanan darah tinggi merupakan penyebab utama serangan jantung dan stroke. Konsumsi ikan sebanyak dua kali seminggu bisa bantu kurangi risiko komplikasi kesehatan. Konsumsi ikan akan membantu tubuh mengatur kadar kolesterol dengan lebih baik.
Melihat sederet manfaat kesehatan yang bisa kamu peroleh ini, tidak ada salahnya untuk memasukkan makanan laut sebagai menu rutin untuk kamu nikmati.
Baca juga:
Rempah-Rempah yang Ada di Kari Bisa Bermanfaat Batasi Masalah Pernapasan
Sederet Manfaat Kesehatan yang Bisa Kamu Peroleh dari Konsumsi Ikan Secara Rutin
10 Manfaat Luar Biasa yang Dikandung dari Sebiji Jagung
Sejumlah Manfaat Kesehatan yang Bisa Didapat dari Kacang Pistachio
Puasa Bisa Jadi Cara yang Tepat untuk Mulai Terapkan Gaya Hidup Sehat
Sekolah di Indiana Jalankan Program Daur Ulang Kreatif ini Buat Siswa Tak Mampu