5 Manfaat mengonsumsi buah-buahan sitrus untuk manula
Buah-buahan sitrus seperti jeruk, lemon, dan lainnya bisa membuat manula tetap aktif dan berenergi!
Buah-buahan sitrus seperti jeruk, lemon, dan lainnya tak hanya terasa segar, tetapi juga kaya manfaat kesehatan. Mengonsumsi buah-buahan sitrus dikenal mengandung banyak vitamin, mineral, dan serat diet yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan tingkat energi.
Manfaat dari buah-buahan sitrus tak mengenal usia. Jika Anda berusia di atas 50 tahun, biasakan untuk mengonsumsi buah-buahan sitrus. Buah sitrus seperti grapefruit, lemon, jeruk, dan jeruk nipis memberikan banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk manula. Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan lain yang bisa didapatkan manula dengan mengonsumsi buah-buahan sitrus, seperti dilansir oleh Boldsky (13/07).
1. Mengontrol berat badan
Buah-buahan sitrus selama ini diketahui sebagai buah yang baik untuk menurunkan berat badan. Ketika semakin menua, metabolisme tubuh akan semakin melambat dan membuat semakin banyak lemak menumpuk. Karena itu, mengonsumsi buah-buahan sitrus yang rendah kalori dan kaya akan serat diet sangat baik untuk mengontrol berat badan manula.
2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Vitamin C yang terdapat dalam buah sitrus sangat efektif untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Dengan begitu, mengonsumsi buah sitrus akan menurunkan risiko penyakit seperti flu dan lainnya. Vitamin C juga mengandung banyak antioksidan yang membantu menyerap kalsium dan penting untuk fungsi sistem kekebalan tubuh.
3. Penyakit kronis
Buah-buahan sitrus mengandung flavonoid yang bisa membantu merawat dan mencegah penyakit kronis seperti obesitas, penyakit jantung, diabetes, dan kanker. Hesperidin, salah satu flavonoid penting dalam tubuh juga sangat efektif untuk mengontrol tekanan darah, tingkat kolesterol, dan pertumbuhan tumor. Tak hanya itu, naringin yang terdapat dalam grapefruit juga meningkatkan metabolisme lemak dan melindungi tubuh dari radikal bebas.
4. Menyehatkan sel
Ketika berusia 50 tahun, sudah banyak penurunan kesehatan yang dialami oleh manula. Buah-buahan sitrus bisa membantu mencegahnya. Buah sitrus mengandung asam folat yang penting untuk menjaga kesehatan sel dan pertumbuhannya. Asam folat juga membantu Anda tetap aktif dan merasa muda di usia 50 tahunan.
5. Menurunkan risiko serangan jantung
Terdapat penelitian yang membuktikan efisiensi buah sitrus untuk menurunkan tekanan darah tinggi, serangan jantung, stroke, dan lainnya. Hal ini karena adanya potasium dalam buah sitrus. Potasium penting untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit tubuh agar organ penting seperti jantung, ginjal, saraf, dan otot bisa berfungsi dengan baik. Ini salah satu alasan mengapa mengonsumsi buah sitrus sangat penting bagi manula.
Itulah beberapa manfaat kesehatan yang ditawarkan oleh buah-buahan sitrus untuk kesehatan manula. Buah-buahan tersebut bisa membuat manula tetap berenergi, aktif, dan sehat di usia 50 tahun ke atas.
Baca juga:
5 Manfaat kesehatan tersembunyi dari jus bit
Rajin makan stroberi bisa kuatkan jantung
9 Manfaat kesehatan di balik segarnya lemon!
Anak-anak dilarang mengonsumsi jus buah di malam hari
4 Kandungan sehat di dalam labu bagi penderita diabetes
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Sayuran apa aja yang bagus buat kesehatan mata? Sayuran hijau sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Oleh karena itu, kamu wajib untuk mengonsumsi banyak sayuran hijau serta wortel dan minyak ikan.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.