6 Kesalahan yang dibuat oleh pasien jantung
Kesalahan ini bisa membuat pasien jantung mengalami serangan jantung kedua kalinya.
Orang yang sudah pernah mengalami serangan jantung satu kali berkemungkinan lebih tinggi untuk mengalami serangan jantung lagi di masa depan. Meski hal ini sebenarnya bisa dicegah dengan banyak cara, mulai dari gaya hidup sehat dan lainnya, namun kebanyakan orang melakukan kesalahan yang bisa membahayakan diri mereka.
Banyak pasien jantung yang tak menyadari bahwa mereka melakukan kesalahan yang bisa meningkatkan risiko terkena serangan jantung lagi. Berikut adalah beberapa kesalahan yang dibuat oleh pasien jantung, seperti dilansir oleh Health Grades.
1. Mengira semua serangan jantung sama
Serangan jantung bisa disebabkan oleh banyak hal dan berbeda-beda pada masing-masing orang. Begitu pula dengan penanganan sakit jantung. Jangan kira apa yang baik untuk pasien jantung lain baik juga untuk Anda. Berkonsultasilah dengan dokter untuk menentukan perawatan apa yang terbaik bagi kesehatan Anda.
2. Tidak melakukan gaya hidup sehat
Jangan senang dulu jika berhasil selamat dari serangan jantung. Selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat. Serangan jantung berikutnya bisa dicegah dengan melakukan beberapa cara seperti berhenti merokok, olahraga teratur, jaga pola makan yang sehat, menjaga berat badan, tekanan darah, tingkat kolesterol, dan gula darah.
3. Depresi
Serangan jantung bisa membuat banyak orang tak bisa lagi melakukan kegiatan yang mereka sukai. Serangan jantung juga bisa mengubah hidup seseorang untuk selamanya. Namun jangan biarkan hal ini mengganggu dan membuat Anda galau, apalagi memicu depresi. Anda harus tetap positif melihat hidup dan melanjutkan kehidupan.
4. Berhenti melakukan perawatan jantung
Jangan berhenti mengonsumsi obat atau melakukan perawatan jantung tanpa berkonsultasi dulu dengan dokter. Selalu berkonsultasi dengan ahli untuk menentukan perawatan yang tepat. Yang penting perawatan tersebut harus bisa bekerja baik untuk Anda, memiliki sedikit efek samping, biaya terjangkau, dan nyaman untuk Anda gunakan.
5. Tidak berolahraga
Memang ada jenis-jenis olahraga yang sebaiknya tidak dilakukan pasien jantung. Namun ini bukan berarti Anda harus berhenti berolahraga sepenuhnya. Lakukan olahraga untuk mengontrol berat badan, kolesterol, tekanan darah, dan lainnya. Jangan lupa untuk selalu meminta pertimbangan dokter sebelum memutuskan jenis olahraga yang akan dilakukan.
6. Tak rajin bertanya pada dokter
Jangan ragu untuk menanyakan banyak hal pada dokter Anda. Mulai dari pantangan makan, jenis olahraga, dan aktivitas lainnya. Jangan langsung memutuskan sesuatu yang belum pasti baik untuk kesehatan jantung Anda tanpa berkonsultasi dengan dokter. Dokter ada di sana untuk membantu Anda, karena itu rajin-rajinlah bertanya untuk kesehatan Anda sendiri.
Itulah beberapa kesalahan yang sering dilakukan oleh pasien jantung. Kesalahan di atas bisa menghambat proses penyembuhan atau justru meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung lainnya. Jika Anda termasuk yang sering melakukan kesalahan di atas, hentikan dan ubah dari sekarang!
Baca juga:
Ini cara sehatkan jantung dalam waktu lima menit!
Naik tangga, cara mudah sehatkan jantung dan tangkal obesitas!
Awas, merokok ganja bisa picu serangan jantung!
Pekerja kantoran berisiko tinggi terkena penyakit kronis?
6 Faktor penyebab penyakit jantung yang sering diabaikan
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Kenapa terong baik untuk kesehatan jantung? Terong telah terbukti memiliki manfaat besar untuk kesehatan jantung. Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition menunjukkan bahwa terong dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol baik). Kolesterol LDL yang tinggi sering dikaitkan dengan risiko penyakit jantung koroner, sementara peningkatan kolesterol HDL membantu melindungi arteri dan mencegah aterosklerosis (pengerasan pembuluh darah).
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Buah apa yang paling kaya manfaat bagi kesehatan jantung? Apel merupakan buah populer yang kaya akan nutrisi penting untuk membantu menunjang kesehatan jantung. Salah satunya, apel kaya akan serat larut, sejenis serat yang berperan meningkatkan kadar lipid darah yang sehat.
-
Mengapa kebiasaan sehat ini penting untuk kesehatan jantung? Mengapa kebiasaan ini penting? Karena penuaan yang dipercepat bukan hanya tentang bertambahnya usia, tetapi juga kondisi kesehatan yang lebih buruk daripada seharusnya.
-
Mengapa terong baik untuk kesehatan jantung? Kandungan serat, potasium, vitamin C, dan vitamin B6 dalam terong dapat membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.