7 Rempah menyehatkan yang sering digunakan dalam masakan
Rempah dapur umumnya digunakan dalam masakan untuk menambah aroma dan cita rasa.
Rempah dapur umumnya digunakan dalam masakan untuk menambah aroma dan cita rasa. Setidaknya ada tujuh rempah paling menyehatkan yang sering digunakan dalam masakan. Apa saja? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari US News berikut ini.
Cabai
Menurut berbagai penelitian, cabai kaya akan vitamin A, menurunkan kolesterol, melawan radikal bebas, dan meningkatkan sistem imun. Cabai pun sering digunakan untuk memasak berbagai macam masakan tradisional Indonesia sampai kuliner luar negeri.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Makanan apa saja yang baik untuk menjaga kesehatan jantung? Pilih makanan yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
-
Kenapa serat penting buat kesehatan pencernaan? Serat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan dengan meningkatkan pergerakan usus. Konsumsi serat yang cukup dapat mencegah atau mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, karena serat menambah volume tinja dan mempercepat proses pengeluarannya.
-
Di mana kita bisa menemukan sumber lemak sehat? Jenis lemak sehat tak jenuh ganda adalah lemak omega-3 umumnya ditemukan pada ikan, terutama ikan berminyak. Sementara itu, lemak omega-6 dapat ditemukan di beberapa minyak seperti safflower dan minyak kedelai, bersama dengan beberapa kacang, termasuk kacang brazil.
Oregano
Rempah ini sering digunakan dalam masakan modern seperti pizza dan salad. Meski hanya dipakai sedikit, namun satu sendok teh oregano ternyata kaya akan vitamin K, serat, dan antioksidan. Oregano juga dikenal sebagai agen anti bakteri pada tubuh.
Kunyit
Warna kuning pada hidangan nasi kuning bisa diperoleh dari kunyit. Selain memberikan warna yang cantik dan aroma yang khas, kunyit ternyata menyehatkan. Rempah ini ampuh menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, dan penyakit autoimun.
Kayu manis
Secangkir teh dengan bubuk kayu manis adalah hidangan lezat dan menyehatkan di pagi hari. Bahkan penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsi kayu manis karena mampu mengontrol gula darah dalam tubuh.
Bawang putih
Hampir setiap masakan menggunakan bawang putih sebagai penyedap makanan. Tahukah Anda, bawang putih bukan cuma beraroma harum tetapi juga mengandung banyak manfaat. Misalnya melawan demam, menyehatkan jantung, mencegah inflamasi, dan sumber selenium yang baik.
Jahe
Jahe terkenal sebagai pereda sakit perut dan mual saat hamil. Jahe pun biasanya dikonsumsi sebagai minuman atau penyedap dalam masakan. Jika sedang kedinginan, minum jahe hangat bisa memberikan sensasi melegakan sekaligus menyehatkan.
Cocoa
Cocoa atau bubuk cokelat bisa diolah menjadi minuman panas atau bahan baku kue. Khasiat sehat dari cocoa adalah flavonoid yang telah terbukti dalam penelitian mampu menurunkan tekanan darah dan melancarkan sirkulasi.
Itulah berbagai rempah menyehatkan yang sering digunakan dalam masakan. Sudah pernah mengonsumsi semuanya?
Ini manfaat dari rempah dapur lainnya:
7 Macam rempah dapur dan kegunaannya bagi kesehatan
5 Jenis rempah penurun hipertensi
5 Rempah dapur pelawan kanker
Kontrol diabetes dengan 5 jenis rempah pilihan!
5 Rempah super ini kaya akan antioksidan