Bawang putih bisa dibuat jadi teh? Ini 4 manfaat sehatnya
Mengolah bawang putih menjadi teh akan memberikan manfaat sehat seperti mempercepat metabolisme tubuh, meningkatkan kesehatan jantung, meningkatkan sirkulasi darah, serta menurunkan kolesterol jahat.
Bawang putih merupakan rempah-rempah yang masuk ke dalam jajaran super food. Sebabnya bawang putih kaya akan zat antioksidan dan antibiotik yang menjadikannya sebagai obat terbaik untuk melawan infeksi, menghambat pertumbuhan jamur, virus, serta bakteri.
Selain dijadikan sebagai bumbu masakan atau dikonsumsi secara mentah, bawang putih ternyata bisa kamu olah menjadi teh bawang putih.
Cara membuatnya?
"Bahan yang kamu perlukan adalah 1-2 siung bawang putih, 1 sendok makan madu, 1 sendok makan air lemon, serta jahe parut secukupnya," terang penelitian yang dilansir dari boldsky.com.
"Setelah semua bahan lengkap, potong bawang putih kecil-kecil. Lalu rebus bersama dengan jahe selama 15 menit. Kemudian matikan kompor dan tunggu selama 11 menit. Setelah itu hidangkan dengan madu dan air lemon di dalam gelas."
Berikut adalah manfaat sehat dari teh bawang putih.
- Teh bawang putih bisa membakar lemak dengan cepat, mempercepat metabolisme tubuh, serta meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
- Minum teh bawang putih akan meningkatkan kesehatan jantung, meningkatkan sirkulasi darah, menurunkan kolesterol jahat, dan memperbesar pembuluh darah.
- Teh bawang putih mengandung vitamin A, C, B1, B2, serta zat antioksidan yang dapat memperlambat proses penuaan dini.
- Sistem kekebalan tubuhmu menjadi kuat karena kandungan sifat antibiotik yang ada dalam teh bawang putih.
Baca juga:
6 Alasan untuk memulai hari dengan secangkir teh hijau
5 Teh yang bikin lemak tubuh meleleh, apa saja?
Teh Tibet, teh campuran merica yang bikin panjang umur
10 Dampak buruk jika kamu kecanduan minum teh, sudah tahu?
-
Apa saja manfaat minum teh untuk kesehatan? Konsumsi teh secara teratur juga dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, diabetes, dan tingkat stres yang lebih rendah.
-
Apa saja manfaat dari teh herbal untuk kesehatan? Teh herbal telah lama diakui sebagai minuman yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk untuk mengatasi kadar kolesterol yang tinggi.
-
Apa saja manfaat teh untuk kesehatan jantung? Berbagai jenis teh, terutama teh hijau, telah terbukti memiliki khasiat yang signifikan dalam mendukung kesehatan jantung dan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Kelebihan utama dari teh terletak pada kandungan antioksidannya, yang mampu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas dan mengurangi peradangan. Selain itu, senyawa alami seperti katekin dalam teh hijau berperan penting dalam mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL), yang berfungsi untuk membersihkan arteri dan mencegah pembentukan plak kolesterol.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa saja manfaat kemangi bagi kesehatan? Kemangi memberikan efek yang luar biasa untuk kesehatan. Dilansir dari Medical News Today, kemangi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Mengurangi Stres Oksidatif Kemangi kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh. Stres oksidatif terjadi ketika ada ketidakseimbangan antara radikal bebas dan antioksidan, yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi pada berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Senyawa seperti eugenol dalam kemangi berfungsi sebagai antioksidan yang efektif.