Deretan Buah dan Sayur yang Bisa Membantu Mengatasi Dehidrasi
Salah satu cara paling banyak dilakukan dan bermanfaat untuk atasi dehidrasi ini adalah minum air. Namun ternyata terdapat beberapa sayur dan buah yang bisa membantu mengatasi masalah ini.
Beberapa waktu belakangan, cuaca sangat terik terjadi pada sejumlah daerah di Indonesia. Tingginya suhu udara ini bisa meningkatkan risiko masalah kesehatan pada seseorang.
Salah satu masalah kesehatan yang rentan terjadi pada saat ini adalah hilangnya cairan tubuh atau dehidrasi. Kurangnya air dalam tubuh ini bisa menyebabkan sejumlah masalah kesehatan serta menurunnya daya konsentrasi.
-
Kapan buah dan sayur beku lebih bernutrisi dibandingkan dengan buah dan sayur segar? Buah dan sayur beku ternyata memiliki nutrisi yang konsisten dibanding dengan bahan pangan segar yang sudah disimpan di lemari es beberapa hari.
-
Bagaimana cara buah kaya nutrisi bermanfaat bagi kesehatan? Mereka tidak hanya lezat dan menyegarkan, tetapi juga kaya akan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang penting bagi kesehatan tubuh.
-
Siapa yang menyatakan kulit buah dan sayur merupakan sumber nutrisi yang fungsional? Selain itu, Theresa Gentile, RDN, Juru Bicara Nasional untuk Akademi Nutrisi dan Dietetika, menyatakan bahwa kulit buah dan sayur merupakan sumber nutrisi yang fungsional dan sering kali terbuang sia-sia.
-
Di mana kulit buah dan sayur yang kaya akan manfaat bisa ditemukan? Berikut adalah beberapa kulit buah dan sayur yang bisa dimakan serta manfaat kesehatannya: Kiwi Kiwi dengan kulit berbulu mungkin terlihat kurang menarik, tetapi mengonsumsi kiwi beserta kulitnya dapat menggandakan jumlah serat dan memberikan dosis ekstra vitamin E, C, dan polifenol.
-
Apa manfaat utama yang diperoleh dari mengonsumsi kulit buah dan sayur? Mengonsumsi kulit buah dan sayur tidak hanya dapat menambah asupan vitamin, mineral, dan serat, tetapi juga membantu mengurangi limbah makanan.
-
Apa manfaat dari minuman herbal yang dibuat dari jahe, kunyit, kayu manis, dan madu? Ramuan Ultimate Resep minuman ini memiliki banyak manfaatnya, yaitu menjaga kesehatan saluran cerna, menjaga daya tahan tubuh, anti kanker dan tumor, bisa jadi terapi untuk yang haidnya tidak teratur, dan bisa untuk program hamil.
Salah satu cara paling banyak dilakukan dan bermanfaat untuk atasi dehidrasi ini adalah minum air. Namun ternyata terdapat beberapa sayur dan buah yang bisa membantu mengatasi masalah ini.
Konsumsi buah dan sayur bisa jadi cara mengatasi dan mencegah terjadinya dehidrasi pada saat cuaca sedang panas. Dilansir dari India Times, berikut sayur dan buah yang bisa membantu menghindarkan kamu dari masalah dehidrasi.
Mentimun
Mentimun mengandung potasium yang membantu menjaga keseimbangan mineral di dalam tubuh sehingga mampu menghindarkanmu dari dehidrasi. Mentimun juga kaya akan zat lipid yang disebut dengan sterol yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol tubuh.
Semangka
Semangka adalah buah yang tinggi akan kadar air di dalamnya. Selain itu buah ini juga rendah akan kalori sehingga minum jus semangka di siang hari baik untuk menyegarkan tubuh.
Stroberi
Tidak hanya memiliki kandungan air yang tinggi, buah ini juga kaya dengan vitamin C dan antioksidan. Zat ini mampu menjaga kekuatan ligamen dan memperbaiki struktur kulit yang terbakar sinar matahari.
Tomat
Selain mampu menghindarkanmu dari dehidrasi, tomat juga membantu memerangi kanker dan sejumlah penyakit lainnya. Kandungan lycopene yang tinggi juga dapat melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat radikal bebas.
Selain banyak-banyak mengonsumsi air, sayur dan buah tersebut juga bisa kamu konsumsi untuk atasi dehidrasi. Asupan air yang cukup pada tubuh bisa membantu menjaga aktivitasmu sehari-hari dan terhindar dari berbagai masalah lain.
(mdk/RWP)