Ingin langsing tapi perut terus lapar? Ini 7 tips untuk mengatasinya
Ingin kurus tapi susah menahan lapar? Ini tujuh tips tepat buat kamu!
Saat kamu berada dalam zona diet dalam rangka menurunkan berat badan, mengontrol nafsu makan tentu saja memainkan peranan yang penting. Hanya saja, perut lapar seringkali menjadi tantangan terbesar bagi kamu saat sedang berada dalam zona diet tersebut. Nah, untuk mengatasi kesulitan tersebut, berikut merupakan tujuh tips yang bisa membantu kamu mengatasi rasa lapar, seperti yang dilansir melalui thehealthsite.
1. Air
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Bagaimana cara memilih makanan yang tepat untuk diet sehat? Nggak hanya mengontrol asupan lemak di dalam tubuh, penting juga nih untuk tetap selektif memilih jenis makanan yang dikonsumsi. Ada beberapa alternatif makanan sehat bernutrisi yang bisa dicoba untuk mencegah timbunan lemak di perut. Misalnya saja makanan tinggi serat dan kaya karbohidrat kompleks seperti sayur, buah dan gandum. Selain itu, makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan dan kacang-kacangan. Terakhir, makanan dengan lemak sehat seperti alpukat, kedelai dan yogurt.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Bagaimana cara memilih diet yang aman dan sehat? Cara menentukan diet yang tepat kedua dengan pastikan untuk melakukannya yang sehat dan aman. Kebanyakan orang melakukan diet dengan langsung mengubah secara drastis pola makan sehari-hari. Hal ini tidak benar dilakukan. Sebaiknya lakukan diet dengan sehat dan aman. Jika diet dilakukan secara ekstrem, tubuh berisiko mengalami kekurangan nutrisi penting, membuat hormon tidak stabil, dan malah menimbulkan masalah baru bagi kesehatan.
-
Apa saja tips sehat ala Letjen Muhammad Saleh Mustafa? Tips Meningkatkan Kemampuan Fisik Ala Letjen Saleh Letjen Muhammad Saleh Mustafa memberikan 4 latihan yang harus dilakukan agar dapat meningkatkan kesehatan dan kebugaran jasmani. Latihan pertama adalah latihan otot. Latihan otot berguna untuk meningkatkan daya tahan otot. Beberapa latihan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan otot adalah push up, sit up, plank, pull up, dan squat Latihan kedua adalah jogging. Jogging berguna untuk menjaga kebugaran kardiovaskular dan dapat membantu meningkatkan daya tahan. Letjen Saleh menyarankan untuk jogging selama 15 sampai 30 menit.Latihan ketiga adalah bersepeda. Latihan ini bermanfaat untuk melatih otot kaki. Selain itu, bersepeda juga dapat meningkatkan stamina, konsentrasi, dan kekuatan jantung. Latihan keempat adalah aerobik. Senam aerobik adalah senam yang populer dan telah dilakukan oleh banyak orang.Senam yang dilakukan dengan intensitas tinggi berguna untuk melatih otot jantung dan stamina. Pasalnya, ketika melakukan gerakan senam aerobik maka semua otot tubuh ikut bergerak.
-
Apa saja tips makan sehat untuk penderita diabetes? Tips makan sehat untuk penderita diabetes yang pertama adalah dengan memilih karbohidrat sehat. Karbohidrat adalah sumber energi utama bagi tubuh, tetapi juga dapat mempengaruhi kadar gula darah. Pilihlah karbohidrat yang memiliki indeks glikemik rendah, yaitu jenis karbohidrat yang tidak menyebabkan lonjakan gula darah yang cepat dan tinggi. Contoh karbohidrat sehat adalah biji-bijian utuh, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan produk susu tanpa pemanis. Hindari karbohidrat olahan seperti roti putih, nasi putih, dan sereal instan.
Air dapat menjadi pejuang garis depan untuk menyelamatkan kamu dari rasa lapar, atau bahkan makan berlebih. Untuk hasil yang optimal, sebaiknya kamu mengonsumsi air putih 30 menit sebelum makan. Hal yang sama bisa kamu lakukan saat kamu kesulitan untuk menolak hidangan favorit. Minum air putih bisa membuat kamu merasa lebih kenyang.
2. Warna peralatan makan
Warna biru dapat menjadi penyelamatmu dari rasa lapar. Pasalnya, menggunakan peralatan makan dengan warna biru disebut-sebut membantu menekan nafsu makan.
3. Serat
Jangan pernah melewatkan serat selama kamu berada dalam program diet penurunan berat badan. Serat memainkan peranan penting untuk membuat kamu merasa kenyang lebih lama. Kamu bisa mendapatkannya dari sayur dan buah.
4. Mengunyah permen karet
Ini bisa menjadi salah satu strategi praktis yang bisa kamu coba saat kamu tergoda pada makanan favoritmu. Permen karet akan membantu kamu mengontrol rasa lapar dan membantu kamu mengonsumsi sedikit kalori. Pastikan untuk memilih permen karet bebas gula.
5. Olahraga
Berolahraga tak hanya membantu kamu membakar kalori, tetapi membantu kamu mengurangi rasa lapar. Berolahraga membantu meningkatkan aliran darah, sehingga meningkatkan pasokan nutrisi ke organ-organ tubuh.
6. Tidur
Tidur memainkan peranan penting dalam program penurunan berat badan. Kurang mendapatkan tidur akan meningkatkan keinginan kamu untuk mendapatkan makanan yang lebih.
7. Hindari stres
Stres bagaimanapun juga membuat kamu menginginkan makanan yang sebenarnya tak kamu butuhkan. Untuk mengatasinya, kamu bisa memilih untuk berjalan-jalan, menonton film favorit, mendengarkan musik dan melakukan kegiatan pengalih pikiran lainnya.
Tips yang cukup mudah untuk kamu lakukan, bukan? Tips ini akan membantu kamu keluar dari rasa lapar tak penting yang kamu rasakan saat berhadapan dengan makanan yang sulit untuk kamu tolak.
Baca juga:
7 Olahraga kardio yang lunturkan kalori hanya dalam 30 menit
5 cara santai bakar kalori sambil tidur
Ingin makanan berlemak yang tak bikin gendut? Ini jawabannya!
Ungguli air lemon, 3 minuman ini bisa bikin kamu jadi langsing
Lelehkan lemak mengganggu dalam tubuh dengan 6 makanan ini
Terlihat biasa, 5 kebiasaan ini sebabkan kamu gendut