Ini alasan memanggang makanan lebih menyehatkan
Memanggang adalah salah satu metode memasak yang menyehatkan. Apa kelebihan metode ini untuk kesehatan?
Cara memasak makanan akan mempengaruhi nutrisi yang ada di dalamnya. Bahkan bahan makanan yang penuh nutrisi bisa berubah menjadi makanan yang tak baik untuk kesehatan dengan cara memasak yang salah. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memasak makanan seperti menggoreng, memanggang, merebus, membakar, dan lainnya.
Masing-masing cara memasak memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Namun salah satu cara memasak yang dianggap sehat adalah dengan memanggang. Manfaat kesehatan memanggang makanan telah banyak dibahas oleh ahli nutrisi di dunia. Apa saja kelebihan dari memanggang makanan? Ini dia daftarnya, seperti dilansir oleh Boldsky (12/12).
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Bagaimana cara mengolah makanan bersantan agar lebih sehat? Dr. Fitri menyarankan agar saat memasak, para ibu memperhitungkan porsi makanan sesuai dengan kebutuhan keluarga sehingga bisa habis dalam satu kali makan.
-
Siapa yang paling perlu menerapkan tips makan sehat? Tips makan sehat adalah kunci untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran, terutama bagi pekerja kantoran yang sering kali harus menghadapi tekanan dan pola kerja yang tidak teratur.
-
Mengapa penting untuk mengetahui tips memasak yang menjaga gizi? Tips masak tanpa merusak gizi dari bahan-bahan makanan tentu penting untuk diketahui semua orang. Metode memasak ternyata dapat memengaruhi nilai gizi yang terkandung di dalam makanan.Maka dari itu, penting mengetahui tips masak agar gizi makanan tetap terjaga.
1. Mengurangi lemak
Kelebihan lemak adalah salah satu tambahan yang tak menyehatkan untuk makanan. Lemak bisa memicu banyak masalah kesehatan seperti penyakit kardiovaskular dan lainnya. Memanggang makanan akan menghilangkan kelebihan lemak sehingga mengurangi jumlah lemak dalam makanan.
2. Menjaga nutrisi
Baik untuk daging maupun sayuran, cara memasak dengan memanggang masakan akan menjaga tingkat nutrisi, vitamin, dan mineral yang ada di dalamnya. Pastikan sayuran tak dipanggang terlalu lama dan tetap segar agar nutrisi terjaga. Sementara untuk daging, memanggang akan menjaga kadar riboflavin dan thiamine yang ada di dalamnya. Keduanya adalah nutrisi yang penting untuk tubuh sehat.
3. Rendah sodium
Terlalu banyak mengonsumsi garam atau sodium tak baik untuk kesehatan. Bahkan penelitian menemukan bahwa sodium berkaitan dengan tekanan darah tinggi dan sakit kepala. Memanggang makanan akan mengurangi jumlah garam yang diserap oleh makanan, sehingga metode ini sangat baik dilakukan jika Anda ingin mengurangi konsumsi garam atau sodium.
Tak diragukan lagi bahwa memanggang adalah salah satu metode memasak yang aman dan menyehatkan. Namun sebaiknya juga berhati-hati ketika memanggang makanan. Anda harus mengetahui cara memanggang makanan dengan benar agar tak merusak kualitas bahan makanan dan malah mengurangi jumlah nutrisi di dalamnya.
Baca juga:
Apakah ubi jalar aman dikonsumsi pasien diabetes?
10 Manfaat menakjubkan tentang apel yang jarang terungkap
Makan daging ayam, menyehatkan atau tidak?
Lawan obesitas dengan konsumsi ekstrak kentang
Ini 3 manfaat sehat dari lemak susu