Minum minuman herbal kemasan saat menstruasi, aman atau tidak?
Sebenarnya minuman herbal kemasan untuk meredakan nyeri menstruasi bermanfaat atau tidak?
Setiap minggu, merdeka.com membuka layanan tanya jawab seputar masalah kesehatan. Dalam proyek ini, kami bekerja sama dengan tim dokter dari meetdoctor.com yang akan memberi jawaban atas pertanyaan yang disampaikan oleh pembaca. Berikut adalah salah satu pertanyaan yang sudah sampai di redaksi merdeka.com.
Pertanyaan
Karena kebiasaan, saya sering minum minuman herbal kemasan yang umum dijual saat sedang menstruasi. Sebenarnya, apakah minuman tersebut memiliki dampak untuk kesehatan menstruasi? Adakah bahaya di balik kebiasaan tersebut?
Jawaban
Minuman tersebut merupakan produk herbal yang dikemas dalam bentuk minuman. Keterbatasan info mengenai komposisi dan penelitian tentang keamanan minuman tersebut membuat medis agak kesulitan menerangkan dan menginfokan Anda mengenai obat herbal ini. Sehingga belum diketahui apakah ada dampak negatif maupun positif dari sisi medis. Ada baiknya disarankan selama Anda menstruasi untuk selalu rutin mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat dengan memperbanyak buah dan sayuran serta minum air putih 8 gelas per hari untuk menjaga kesehatan tubuh Anda.
Dijawab oleh dr. Deffy?
Minggu depan merdeka.com mengusung tema seputar Pola Makan. Punya pertanyaan? Yuk kirim pertanyaan Anda ke support@merdeka.com. Jangan lupa sertakan alamat akun media sosial Anda juga yah.