Omega-3, lemak sehat yang sering terlupakan
Meski memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, asam lemak omega-3 masih sering diabaikan!
Mitos bahwa semua jenis lemak buruk untuk kesehatan tampaknya sudah menempel pada pikiran banyak orang dan sulit dihilangkan. Meski berbagai informasi telah menunjukkan bahwa mitos tersebut tidak benar, dan bahwa ada jenis-jenis lemak yang menyehatkan, namun peneliti masih menemukan kurangnya konsumsi lemak sehat.
Berdasarkan survei terhadap 12.000 orang dewasa, peneliti dari American Heart Association menemukan bahwa konsumsi lemak trans telah menurun hingga 30 persen. Ini adalah berita baik. Berita buruknya, masih banyak orang yang tak mengonsumsi lemak sehat yang dibutuhkan tubuh, salah satunya adalah asam lemak omega-3.
Selama bertahun-tahun, konsumsi lemak omega-3 tetap sama. Asam lemak yang tergolong penting ini justru sering diabaikan dan jarang sekali dikonsumsi. Ketua peneliti Mary Anna Honors, Ph.D. dari University of MInnesota School of Public Health mengungkap bahwa meski banyak orang yang mengetahui manfaat asam lemak omega-3, jarang sekali orang yang berusaha memenuhinya.
Selanjutnya Becker merekomendasikan beberapa jenis makanan yang bisa memenuhi kebutuhan asam lemak omega-3. Salah satunya adalah ikan. Ikan tuna, salmon, makarel, dan sarden adalah sumber yang sangat baik untuk mendapatkan omega-3, seperti dilansir oleh Women Health Mags (29/10).
Namun tentu sebaiknya pilih ikan yang masih segar, bukan ikan kalengan atau olahan, serta ikan yang lebih sedikit mengandung mineral. Sumber lain dari omega-3 adalah susu hemp dan kefir yang tampaknya masih jarang ditemukan di Indonesia.
Baca juga:
5 Makanan sumber omega-3 selain ikan
5 Manfaat hebat dari asam lemak omega-3
Konsumsi omega-3 berlebih bisa merusak sistem imun
Suplemen minyak ikan, sumber penting asam lemak omega-3
Sehatkan jantung dengan makan ikan tuna
-
Mengapa Telur Omega-3 dianggap lebih sehat? Keunggulan Telur Omega-3: Menjaga Kesehatan Jantung, Menurunkan Trigliserida, dan Menjaga Kesehatan Mata Selain perbedaan gizi dan visual, telur omega-3 memiliki keunggulan kesehatan yang signifikan. Kandungan tinggi asam lemak omega-3 dapat membantu menjaga kesehatan jantung, menurunkan trigliserida, dan mendukung kesehatan mata.
-
Bagaimana omega-3 membantu menjaga kesehatan mata? Retina mata memiliki komponen penting yang harus terpenuhi, yaitu DHA. Kekurangan DHA dapat menyebabkan risiko penyakit mata seperti glaukoma, retinopati diabetik, degenerasi makula, dan katarak semakin meningkat. Manfaat omega-3 dalam hal ini mencukupi kebutuhan DHA yang diperlukan retina untuk membantu menurunkan risiko penyakit mata.
-
Bagaimana cara mendapatkan omega-3 yang cukup dan aman untuk kesehatan? Mendapatkan cukup omega-3 sangat penting untuk kesehatan secara keseluruhan. Namun, penting untuk memilih sumber omega-3 yang aman dan rendah merkuri.
-
Apa manfaat utama omega-3 untuk kesehatan jantung? Diketahui bahwa makanan yang kaya akan omega-3 dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke. Ini dikarenakan omega-3 bisa membantu: - Mencegah pembentukan gumpalan darah - Meredakan peradangan yang berpotensi merusak pembuluh darah - Membantu menurunkan tekanan darah tinggi pada pengidap hipertensi - Membantu mencegah penumpukan plak kolesterol pada pembuluh darah - Meningkatkan kadar HDL atau kolesterol baik dalam darah - Membantu menurunkan trigliserida darah
-
Kenapa penting untuk mengonsumsi ikan dengan kandungan Omega-3? Omega-3 adalah asam lemak esensial yang tidak bisa diproduksi oleh tubuh dan harus diperoleh dari makanan.
-
Bagaimana cara mendapatkan manfaat dari Omega-3 dalam ikan? Mengonsumsi ikan lokal yang kaya akan Omega-3 seperti ikan patin, kembung, teri, sarden, tongkol, tuna, lele, dan mujair tidak hanya memberikan manfaat gizi yang setara dengan salmon tetapi juga mendukung produk dalam negeri dengan harga yang lebih terjangkau.