Terlihat menyehatkan, air lemon justru bisa bikin tubuh sakit
Siapa bilang minum air lemon itu menyehatkan?
Minum air lemon adalah tips sehat yang saat ini sedang naik daun. Minum air lemon menjadi cara yang paling umum dilakukan untuk mengusir racun dan lemak dalam tubuh. Terutama jika Anda minum di pagi hari dibarengi dengan air hangat.
Selain itu air lemon sendiri mengandung vitamin C, kalium, dan serat yang penting untuk kesehatan tubuh Anda. Para ahli kesehatan percaya bahwa minum air lemon secara teratur mampu meningkatkan kesehatan tubuh Anda dari dalam.
Namun tahukah Anda bahwa minum air lemon mampu memberikan efek samping yang tidak biasa dalam tubuh Anda? Dilansir dari boldsky.com, berikut adalah penjelasannya.
Erosi gigi
Air lemon sangat tinggi akan asam. Jika gigi Anda terpapar oleh air lemon secara terus-menerus maka akan mengikis enamel gigi dan membuat gigi Anda jadi lebih sensitif. Untuk menyiasatinya, cara terbaik adalah dengan minum air lemon dari sedotan.
Selain mampu menyebabkan erosi gigi, minum terlalu banyak cairan ini bisa mengiritasi selaput lendir dan menyebabkan sariawan.
Kenaikan asam lambung
Minum terlalu banyak air lemon ternyata mampu memicu kenaikan asam lambung atau heartburn. Oleh karena itu jika Anda ingin terhindar dari gangguan ini, pastikan Anda memperhatikan jumlah air lemon yang Anda minum.
Perut mulas
Selain mampu memicu kenaikan asam lambung, minum terlalu banyak air lemon juga dapat membuat perut Anda mulas. Sebab minum air lemon berlebihan dapat mengiritasi selaput lendir yang bisa membuat Anda sakit perut.
Sering buang air kecil dan dehidrasi
Minum air lemon memang dapat membuat racun dari dalam tubuh Anda hilang. Dan salah satu jalur keluarnya racun ini adalah dengan buang air kecil. Namun jika Anda terlalu sering buang air kecil maka Anda bisa kekurangan cairan.
Iritasi esofagus
GERD atau Gastro Esophageal Reflux Disease merupakan gangguan di esofagus yang terjadi jika Anda terlalu banyak mengonsumsi makanan yang tinggi lemak, pedas, maupun asam. Dan air lemon sendiri mampu memicu munculnya penyakit ini. Untuk menghindarinya, maka sebaiknya perhatikan jumlah air lemon yang Anda minum.
Itulah efek samping dari minum air lemon yang selama ini tidak Anda ketahui. Well, minum air lemon memang menyehatkan. Namun sebaiknya batasi konsumsinya agar Anda tidak terserang penyakit tersebut.
-
Apa manfaat utama dari buah matang bagi kesehatan? Buah matang memiliki kandungan gula alami, vitamin, antioksidan, dan air yang lebih tinggi dibanding buah mentah. Selain itu, buah matang lebih cocok diolah menjadi jus buah, karena rasanya yang sudah cukup manis tanpa perlu penambahan gula atau madu. Bagi mereka yang memiliki masalah lambung, buah matang juga lebih aman dikonsumsi karena tingkat keasamannya yang telah berkurang.
-
Apa saja manfaat kemangi bagi kesehatan? Kemangi memberikan efek yang luar biasa untuk kesehatan. Dilansir dari Medical News Today, kemangi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Mengurangi Stres Oksidatif Kemangi kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh. Stres oksidatif terjadi ketika ada ketidakseimbangan antara radikal bebas dan antioksidan, yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi pada berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Senyawa seperti eugenol dalam kemangi berfungsi sebagai antioksidan yang efektif.
-
Di bagian tanaman bidara manakah manfaat kesehatan diperoleh? Daun yang terdapat pada tanaman bidara ini diketahui memiliki beragam kandungan baik yang berguna bagi kesehatan.
-
Bagaimana petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien? Petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien dengan menerapkan beberapa praktik aman dalam memberikan pelayanan.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa saja manfaat tahu untuk kesehatan tubuh? Beragam manfaat tahu bagi kesehatan yang ternyata cukup banyak. Bisa turunkan risiko diabetes hingga lindungi ginjal.
Baca juga:
Awas, konsumsi berlebihan 5 makanan sehat ini bisa berakibat fatal
Daging merah, makanan paling berbahaya penyebab kanker
Garam dapat menimbulkan rasa mabuk seperti alkohol
Keju ternyata bisa membuat kecanduan
Mengungkap lemak tersembunyi di balik 5 makanan diet ini