Waspadai 6 gejala kanker ovarium
Gejala kanker ovarium seringkali terlihat samar dan tak terdeteksi. Waspadalah!
Kanker ovarium telah menjangkiti banyak wanita di seluruh dunia setiap tahunnya. Kanker ovarium merupakan sel kanker yang tumbuh pada ovarium. Seringkali kanker ovarium tak dikenal dan tidak menunjukkan gejala yang serius sebelum mencapai tahap sedang.
Tentunya hal ini berbahaya bagi wanita, terutama karena banyak gejala kanker ovarium yang mirip dengan gejala penyakit lain yang tak berbahaya. Untuk itu, wanita sebaiknya waspada dengan gejala kanker ovarium sejak dini. Berikut adalah beberapa gejala yang wajib diwaspadai oleh wanita, seperti dilansir oleh Mag for Women (08/01).
-
Bagaimana cara mencegah kanker ovarium? Meskipun tidak ada cara yang diketahui dapat mencegah kanker ovarium, ada beberapa faktor yang mempunyai hubungan dengan penurunan risiko kanker ini, seperti: meminum pil KB selama 5 tahun atau lebih, hamil dan melahirkan, menyusui setidaknya selama satu tahun, menjalani prosedur bedah tertentu, seperti ooforektomi, ligasi tuba, atau histerektomi. American Cancer Society juga merekomendasikan untuk mengikuti pola makan yang sehat dan menyeluruh, menjaga berat badan yang sehat, dan berhenti merokok untuk mengurangi risiko.
-
Apa saja gejala kanker ovarium yang perlu diwaspadai? Kanker ovarium dapat menyebabkan gejala berikut ini: Pendarahan vagina (terutama jika Anda sudah melewati masa menopause), atau keluarnya cairan dari vagina yang tidak normal bagi Anda. Nyeri atau tekanan di area panggul. Sakit perut atau punggung. Kembung. Cepat merasa kenyang, atau kesulitan makan. Perubahan kebiasaan kamar mandi Anda, seperti lebih sering buang air kecil dan/or sembelit.
-
Kapan biasanya kanker ovarium didiagnosis? Kanker ini paling sering didiagnosis pada orang dewasa yang lebih tua.
-
Kapan Hari Kanker Ovarium Sedunia dirayakan? Hari Kanker Ovarium Sedunia setiap 8 Mei.
-
Kapan kanker ovarium bisa dideteksi? Di stadium awal, kanker ovarium jarang menimbulkan gejala, sehingga akan sulit untuk dideteksi. Kanker ovarium baru bisa dideteksi ketika kondisinya sudah masuk ke stadium lanjut, atau ketika sudah menyebar ke organ lainnya.
-
Apa yang dirayakan di Hari Kanker Ovarium Sedunia? Hari Kanker Ovarium Sedunia setiap 8 Mei. Tepat pada hari ini, menarik untuk dibahas lebih jauh sejarah ditetapkannya 8 Mei sebagai Hari Kanker Ovarium Sedunia.
Perut kembung
Perut terasa kembung dan penuh, bahkan ketika Anda tidak makan terlalu banyak atau minum terlalu banyak. Meski begitu, perut kembung tak langsung berarti Anda memiliki kanker ovarium. Namun jika Anda mengalami perut kembung yang tak beralasan dalam waktu yang lama sebaiknya segera periksakan diri ke dokter dan lakukan tes.
Sakit pada perut dan pelvis
Sakit pada perut bagian bawah atau pelvis biasanya wajar ketika seseorang akan mengalami menstruasi. Namun jika Anda sering merasakan sakit pada bagian perut dan pelvis tanpa alasan, itu bisa jadi salah satu gejala kanker ovarium.
Rasa kenyang
Rasa kenyang yang berlebihan, terutama jika Anda belum makan atau hanya makan sedikit bisa jadi merupakan gejala kanker ovarium. Tentunya aneh ketika Anda merasa kenyang ketika Anda hanya makan sedikit. Rasa kenyang memang wajar dirasakan, namun rasa kenyang yang aneh dan tak beralasan sebaiknya diwaspadai. Segera periksakan diri Anda jika sering merasa kenyang padahal belum makan atau hanya makan sedikit.
Sering buang air kecil
Sering buang air kecil bisa menjadi gejala dari banyak penyakit, mulai dari penyakit yang menyerang saluran kemih, diabetes, dan lainnya. Namun jika Anda mulai sering buang air kecil secara berlebihan, hingga lebih dari empat kali dalam satu jam, itu berarti ada yang tak beres dengan ovarium Anda. Segera periksakan diri dan lakukan tes kanker.
Pendarahan vagina
Pendarahan vagina merupakan gejala yang kurang umum dan hanya terjadi ketika kanker ovarium mulai berkembang. Jika Anda mengalami pendarahan vagina padahal tak sedang mengalami menstruasi, itu bisa jadi pertanda kanker ovarium. Jika pendarahan tersebut terus terjadi hingga lebih dari satu bulan, segera temui dokter.
Sakit punggung, kelelahan, dan penurunan berat badan
Tiga hal yang bisa menjadi penanda adanya penyakit dalam tubuh adalah rasa lelah, penurunan berat badan, susah buang air besar, dan sakit punggung. Hal ini juga berlaku pada kanker ovarium. Orang yang memiliki kanker ovarium biasanya mengalami beberapa gejala tersebut. Jika Anda mengalami gejala tersebut, segera periksakan diri.
Mengenali gejala kanker ovarium bisa jadi hal yang gampang-gampang susah. Gejalanya mirip dengan gejala penyakit lainnya dan seringkali tak jelas. Namun sebaiknya para wanita berhati-hati dan waspada dengan gejala sekecil apapun.