Wacana pembelian saham Persija buat Jakmania bingung
Menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan, wacana Persija Jakarta mendapatkan pendanaan dalam mekanisme pembelian saham terus berkembang.
Menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan, wacana Persija Jakarta mendapatkan pendanaan dalam mekanisme pembelian saham terus berkembang.
Di antaranya, Pemda DKI Jakarta yang bakal memberikan dana sebesar Rp 50 miliar, apabila Persija bersedia melepas saham mayoritasnya.
"Kami juga punya niat serupa. Apalagi, rencana tersebut sudah ada sejak lama, yakni, tahun 2013. Namun, karena kurangnya komitmen, sehingga tidak terlaksana. Rencana ini, muncul karena didasari keinginan agar Persija lebih baik," kata Muhammad Larico Ranggamone, Ketua Umum The Jakmania- julukan suporter Persija Jakarta.
Lebih jauh dikatakan Larico, hal tersebut akan sulit direalisasikan. Sebab, dirinya bahkan belum mengetahui secara detail soal rencana tersebut.
"Setidaknya, rencana tersebut akan benar-benar dijalankan bila The Jakmania sudah membentuk badan usaha," pungkasnya. (esa/dzi)