Gunakan Barang Seadanya, Aksi Ayah Latih Anaknya hingga Jadi Juara Ini Banjir Pujian
Dengan barang seadanya, sang ayah tampak selalu melatih bakat yang dimiliki putra tercintanya.
Dengan barang seadanya, sang ayah tampak selalu melatih bakat yang dimiliki putra tercintanya.
Gunakan Barang Seadanya, Aksi Seorang Ayah Latih Anaknya hingga Jadi Juara Ini Banjir Pujian
Dibalik kesuksesan seorang anak, ada sosok orang tua yang rela memberi dukungan penuh. Hal tersebut tergambarkan dari seorang ayah kepada anaknya yang telihat dalam unggahan TikTok @rawikara.as ini.
Ya, sang ayah tampak selalu memberi dukungan penuh kepada putra tercintanya hingga bisa menjadi juara dalam suatu perlombaan balancing bike.
Kreatif, ia menggunakan barang seadanya demi bisa mendukung sang anak selama latihan.
Penasaran seperti apa kisahnya? berikut simak ulasan selengkapnya.
- 40 Kata-kata Anak Perempuan untuk Ayahnya yang Menyentuh Hati, Penuh Kasih Sayang
- Momen Anak Laki-Laki Tak Gengsi Beri Kejutan Ultah Ibunda, Langsung Nangis saat Buka Hadiah
- Penuh Pengertian, Aksi Ayah saat Anaknya Bungsunya Hendak Dilamar ini Bikin Kagum, Ini yang Dilakukan
- Kisah Wanita Sendirian Besarkan 6 Anak Laki-Lakinya, Sudah Dewasa Jadi TNI, Brimob hingga Satpol PP
Dalam video yang dibagikan, terlihat momen kebersamaan seorang ayah dan anak bernama Rawi. Di sana sang ayah memberikan metode latihan olahraga balance bike.
Dalam proses latihannya, sang ayah tampak menggunakan sabun cair yang ditumpahkan ke lantai. Ia meminta sang anak menggerakkan kakinya. Dalam keterangan video, sang ayah mengaku jika itu dilakukan sebagai penganti roller.
"Waktu aku belum punya roller aku nge rollnya di lantai pakai sabun, papaku kreatif banget tapi jadi boros sabun di rumah🤣"
tulis si pemilik akun dalam keterangan video.
merdeka.com
Pada momen lainnya, sang ayah juga membuat sebuah track atau lintasan jalur untuk Rawi di dalam rumah. Meski track tersebut masih menggunakan buku, namun Rawi serius menjalani latihannya.
Tak sampai disana, sang ayah juga tampak menggunakan sebuah kardus bekas saat latihan. Kardus tersebut digunakan dalam melakukan start, mengambil ancang-ancang untuk melaju.
Terlihat pula momen ketika sang anak melompat melewati berbagai genteng saat melakukan latihan agility atau keseimbangan. Genteng tersebut dijadikan sebagai alat pengganti cone.
Bahkan, si ayah juga menggunakan kain panjang penganti karet saat proses latihan sang anak.
"Ga punya karet latihan pake jarik gendong adek 😂" ucapnya.
Raih Prestasi
Berkat tekad kuat dan latihan yang disiplin dengan barang dan alat seadanya, Rawi memenangkan berbagai perlombaaan.
Kemenangan anak tercintanya pun membuat sang ayah merasa terharu dan bangga akan perjuangan Rawi dalam menjalani lomba tersebut.
Seperti dalam video ini, Rawi berhasil menjadi juara ketiga di salah satu perlombaan yang cukup bergengsi. Meski belum menjadi juara satu, sang ayah tetap bersyukur dengan pencapaian yang diraih oleh sang putra tercinta.
Banjir Pujian Warganet
Aksi seorang ayah dalam melatih anaknya hingga jadi juara ini sontak menjadi sorotan publik hingga dibanjiri komentar warganet.
Tak sedikit pula yang memuji usaha yang dilakukan ayah terhadap putranya itu.
"Mas, makasih udah jadi inspirasi untuk menjadi ayah yg solutip, supportif dan juga mengapresiasi keberhasilan seorang anak🥹" komentar warganet.
"selalu bangga ke orangtua-orangtua yang selalu dukung anaknya dan memberikan kepercayaan ke anaknya tentang kemampuannya 🥺😭" komentar warganet.
"ayah dan anaknya sama2 hebat 👍" komentar warganet.