KAI Sumut Siapkan 467 Tiket Gratis Peringati Hari Pahlawan, Ini Ketentuannya
Memperingati Hari Pahlawan, PT KAI Sumut menyediakan 467 tiket gratis perjalanan kereta api kepada para veteran, guru dan tenaga kesehatan.
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2021, Manajemen PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumatra Utara (Sumut) menyediakan 467 tiket gratis perjalanan kereta api kepada para veteran, guru dan tenaga kesehatan.
Program yang juga merupakan program nasional ini berlaku mulai 8 November hingga 30 November 2021. Kabar ini disampaikan oleh Vice President PT KAI Divre I Sumut, Yuskal Setiawan pada Senin (8/11).
-
Apa yang ditemukan oleh KPK di kantor PT Hutama Karya? Penyidik, kata Ali, mendapatkan sejumlah dokumen terkait pengadaan yang diduga berhubungan dengan korupsi PT HK. "Temuan dokumen tersebut diantaranya berisi item-item pengadaan yang didug dilakukan secara melawan hukum," kata Ali.
-
Apa yang dilakukan PT KAI untuk aksesibilitas penumpang di Stasiun Manggarai? “Kami juga tengah mempersiapkan akses lift menuju peron I untuk menunjang aksesibilitas penumpang sebagai kompensasi atas ditutupnya perlintasan penumpang sisi selatan ini,” sambung Risal.
-
Kapan PT Timah mengalami kerugian? Perusahaan berkode saham TINS ini mencatat rugi sekitar Rp450 miliar.Virsal mengatakan penyebab terbesar kerugian tersebut karena harga timah di pasar global tengah mengalami penurunan. Alhasil, pendapatan yang dicatatkan PT Timah Tbk ikut turun.
-
Kapan Balai Yasa Madiun diserahterimakan ke PT Industri Kereta Api? Pada tahun 1981, Balai Yasa Madiun diserah terima dari Perusahan Jawatan Kereta Api (PJKA) ke PT Industri Kereta Api (Persero).
-
Bagaimana PT KAI mengatasi keterlambatan kereta api akibat banjir? Sampai dengan sekarang, pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk melakukan normalisasi jalur KA di Stasiun Semarang Tawang. Selain itu, pihaknya juga mengerahkan peralatan dan material yang diperlukan serta ratusan petugas untuk memperbaiki jalur yang terdampak banjir supaya bisa dilewati kembali oleh perjalanan kereta api.
-
Apa jenis kereta wisata yang ditawarkan oleh PT KAI? Jenis-jenis Kereta Wisata 2 jenis kereta wisata yang dioperasikan oleh PT KAI Pariwisata, yaitu: 1. Kereta Wisata Biasa Jenis kereta wisata ini tidak bisa bergerak sendiri dan harus disertakan dengan rangkaian kereta reguler sesuai rute yang dipilih penyewa. Kereta ini memiliki fasilitas seperti kamar tidur, ruang makan, ruang rapat, ruang hiburan, dan toilet. 2. Kereta Wisata Istimewa Jenis kereta wisata ini memiliki rangkaian sendiri, jadi tidak disertakan dengan rangkaian kereta reguler. Kereta ini memiliki fasilitas lebih mewah dan eksklusif seperti kamar mandi pribadi, jacuzzi, bar, karaoke, dan bioskop.
"Tiket KA gratis itu untuk keberangkatan 8-30 November 2021," ujarnya.
Yuskal mengatakan, di tahun sebelumnya, program ini mendapatkan antusias tinggi dari masyarakat. Oleh karena itu, tahun ini program ini kembali digelar.
"Karena antusiasme masyarakat yang tinggi di 2020, maka manajemen KAI kembali menyelenggarakan program tersebut serta menambah veteran sebagai salah satu kelompok masyarakat yang berhak mendapatkan tiket gratis KA itu," katanya, dilansir dari ANTARA.
Khusus untuk Veteran, Guru dan Nakes
Yuskal menjelaskan, program tiket gratis ini khusus diberikan kepada para veteran yang tercatat sebagai anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI). Kemudian guru honorer maupun PNS dari PAUD hingga SMA atau sederajat.
Selain itu, juga diperuntukkan bagi tenaga kesehatan selain dokter, seperti bidan, perawat, apoteker, tenaga farmasi, tenaga administrasi, dan supir ambulance baik dari klinik, puskesmas atau rumah sakit.
Bagi masyarakat yang masuk dalam daftar tersebut dan ingin melakukan perjalanan antarkota menggunakan kereta, tiket gratis itu bisa diambil mulai 7-29 November 2021 di loket atau Customer Service di Stasiun Medan.
Syarat Perjalanan
Tiket gratis ini hanya berlaku untuk KA keberangkatan dari wilayah pengambilan voucher tersebut. Selain untuk veteran, pengambilan voucher tiket gratis ini tidak dapat diwakilkan.
Selain itu, satu identitas hanya bisa digunakan untuk satu tiket/satu kali perjalanan selama program ini berlangsung. Calon penumpang juga harus menunjukkan identitas yang menunjukkan mereka masuk dalam daftar penerima program tiket gratis ini.
"Saat pengambilan tiket gratis itu, calon pelanggan harus menunjukkan identitas asli dan fotokopi identitas/surat keterangan yang menunjukkan mereka adalah veteran, guru dan tenaga kesehatan," jelas Yusman.
Calon penumpang KA jarak jauh tetap harus menunjukkan kartu vaksin minimal vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan surat keterangan hasil negatif dari surat antigen maksimal 1x24 jam sebelum jadwal keberangkatan.
Perlu diperhatikan, PT KAI Sumut hanya menggratiskan tiket KA saja. Sementara biaya antigen harus ditanggung masing-masing calon penumpang.