Pengertian Kata Majemuk Setara, Jenis, Beserta Contohnya
Kata atau kalimat majemuk setara disebut juga kalimat majemuk koordinatif. Struktur kalimat di dalamnya terdapat paling sedikit dua kalimat dasar dan masing-masing dapat berdiri sendiri sebagai kalimat tunggal.
Kata majemuk setara merupakan bagian dari kalimat majemuk. Kata majemuk setara adalah hubungan antar klausa yang bersifat setara/ sejajar (kalimat majemuk koordinatif), klausa yang satu bukan merupakan bagian dari klausa lainnya.
Kata atau kalimat majemuk setara disebut juga kalimat majemuk koordinatif. Struktur kalimat di dalamnya terdapat paling sedikit dua kalimat dasar dan masing-masing dapat berdiri sendiri sebagai kalimat tunggal.
-
Kapan Rafathar potong rambut? 3 Namun, ternyata Raffi dan Nagita ingin anak mereka tampil berbeda menjelang Hari Raya Idul Fitri yang tidak lama lagi.
-
Kapan Rahmat mulai panen slada? Yang awalnya hanya panen 5 kilogram per hari, kini ia mampu sampai 1,9 ton per bulan. Profesi petani sebenarnya masih sangat prospek untuk didalami, terutama bagi kalangan muda. Jika ditekuni, bukan tidak mungkin bisa menghasilkan keuntungan berlipat seperti seorang pemuda asal Kecamatan Mijen, Kota Semarang, Jawa Tengah bernama Rahmatul Hafid. Rahmat awalnya mencoba peruntungan di bidang pertanian, bahkan dengan modal awal yang minim yakni Rp2 juta. Namun siapa sangka, hampir lima tahun menjalankan pertanian hidroponik slada produknya kini mampu terjual hingga 60 kilogram per hari.
-
Buah apa yang terkenal dengan teka-teki lucu dan khas Sumut? Buah apa yang durhaka?Jawaban: Melon Kundang.
-
Apa itu Serumbung Sumur? Serumbung sumur merupakan alat penjernih air kuno dari masa Kesultanan Banten yang berkuasa pada 1527-1813. Ini dia serumbung sumur yang merupakan alat penjernih air kuno dari masa Kesultanan Banten yang berkuasa pada 1527-1813.
-
Kapan Agus Salim wafat? Tepat hari ini, 4 November pada tahun 1954 silam, Haji Agus Salim meninggal dunia.
-
Apa itu Kapurut Sagu? Kapurut sagu terbuat dari tepung sagu yang sudah agak mengeras dan memiliki warna kecokelatan. Kepulauan Mentawai di Sumatera Barat kaya akan tradisi, budaya, hingga sajian makanan yang unik.Salah satu sajian makanan khas Mentawai yang patut anda coba adalah kapurut sagu.
Biasanya, kata majemuk dihubungkan dengan konjungsi koordinatif dan, atau, tetapi, dan sedangkan. Berikut jenis kata majemuk setara beserta contohnya:
Jenis Kata Majemuk Setara
Kalimat majemuk yang menyatakan penjumlahan
Jenis kalimat ini disebut juga kalimat aditif. Jenis kalimat ini menggunakan konjungsi yang memperlihatkan hubungan penjumlahan dari kalimat dasar. Contoh konjungsinya adalah dan, serta, lagipula.
Contoh kalimat:
Aku membacakan buku dongeng dan adik-adik menyimak dengan antusias.
©2018 Istimewa
Kalimat majemuk yang menyatakan urutan peristiwa
Dalam kalimat jenis ini, meski sudah memakai konjungsi sebagai penghubung antar dasar kalimat, tetapi tetap dibutuhkan tanda koma sebagai pembatas.
Kalimat ini menggunakan konjungsi yang menghubungkan urutan peristiwa, seperti lalu, lantas, terus, dan kemudian. Contoh kalimat majemuk yang menyatakan urutan peristiwa adalah:
Saya tinggal di Bandung, lalu keluarga pindah ke Yogyakarta.
Kalimat majemuk yang menyatakan pemilihan
Jenis kalimat ini ditandai dengan kata penghubung atau. Hubungan pemilihan pada dua atau lebih kalimat dasar juga dapat ditunjukkan dengan kata apa(kah).
Contoh:
Saya ingin kuliah jurusan seni rupa murni, tetapi orang tua tidak memiliki cukup uang untuk biaya kuliah.
Contoh Kata Majemuk Setara Lainnya
Kalimat majemuk setara sejalan atau setara menggabungkan
1. Ibu pergi berbelanja dan ayah berangkat bekerja.
2. Suasana riuh di dalam kelas terhenti ketika kepala sekolah datang.
3. Bayi mungil itu tertidur pulas ketika berada dalam gendongan ibunya.
4. Petugas kebersihan sudah sibuk membersihkan saluran air sebelum memasuki musim hujan.
5. Andi membaca surat itu kemudian menangis tersedu-sedu.
Kalimat majemuk setara berlawanan atau pertentangan
1. Anak itu tidak pandai belajar matematika, tetapi dia sangat mahir berbahasa Inggris.
2. Ia sudah bolak balik berobat, namun sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh.
3. Bapak Andi bukanlah seorang pengusaha, melainkan seorang karyawan swasta.
4. Ani sangat menyukai warna putih sedangkan Ina lebih menyukai warna merah.
5. Satpam perumahan itu menangkap pencuri, menginterogasinya, kemudian membawanya ke kantor polisi.
Kalimat majemuk setara sebab akibat
1. Andi tidak hadir di acara perpisahan sekolah karena Andi sakit.
2. Jessica dijadikan tersangka karena kasus kopi bersianida.
3. Pemimpin itu memerintah dengan adil dan bijaksana sehingga ia dihormati dan disegani oleh masyarakat.
4. Hama werang mewabah hampir di semua desa, akibatnya panen tahun ini terancam gagal.
5. Siswa itu terjaring razia narkoba, akibatnya ia dikeluarkan dari sekolah.
Kalimat majemuk setara memilih
1. Adik mau dibelikan tas sekolah baru atau sepatu sekolah baru.
2. Paman sekeluarga yang akan datang ke sini atau kita sekeluarga yang akan berlibur ke sana.
3. Penggusuran kali atau normalisasi kali yang akan menjadi topik bahasan seminar kali ini.
4. Setelah lulus kuliah nanti, ia akan pergi merantau atau membuka usaha.
5. Kakak memilih memakai gaun atau kebaya ke pesta temannya.
6. Amir bingung mau melanjutkan pendidikannya di Amerika atau Belanda.
7. Toni yang melaporkan kasus suap itu atau yang menjadi tersangka kasus suap itu.
Kalimat majemuk setara penguatan
1. Pemuda itu rajin bekerja bahkan ia merupakan tulang punggung keluarganya.
2. Ayu sangat pandai dalam pelajaran bahasa bahkan ia menguasai tujuh macam bahasa.
3. Jangan keluar malam-malam, terlebih lagi hari sedang hujan deras.
4. Baju kakek itu terlebih lusuh, terlebih lagi kotor dan banyak tambalan.
5. Ifa disukai teman-temannya karena ia murid terpandai di sekolahnya, terlebih lagi ia anak yang baik dan ringan tangan.
Kalimat majemuk setara berurutan atau setara urutan waktu
1. Ibu mengantar adik ke sekolah kemudian berbelanja ke pasar.
2. Budi menempelkan perangko di amplop surat, lalu membawakannya ke Kantor Pos.
3. Petugas kebersihan menyapu jalanan ibu kota, lalu mengangkutnya ke mobil sampah.
4. Amir mengerjakan PR sekolah, setelah itu bermain bola dengan teman-temannya.
5. Bibi menyapu, mengepel, setelah itu mencuci pakaian.
6. Ayah mendengar berita di telivisi, setelah itu ayah bergegas pergi.
7. Pemenang lomba di Olimpiade itu dielu-elukan, setelah itu diundang presiden ke Istana Negara.