Satu Lagi PDP COVID-19 di Sumut Meninggal Dunia, Ketahui Faktanya
Satu lagi pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 dinyatakan meninggal dunia di Sumut. Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Percepatan Penanggulangan COVID-19 Kota Tebing Tinggi, dr. H. Nanang Fitra Aulia, SpPK.
Satu lagi pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 dinyatakan meninggal dunia di Sumut. Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Percepatan Penanggulangan COVID-19 Kota Tebing Tinggi, dr. H. Nanang Fitra Aulia, SpPK.
dr. Nanang menyebutkan ada seorang warga Kabupaten Batu Bara berstatus PDP yang meninggal dunia di sebuah rumah sakit swasta di Tebing Tinggi pada Sabtu (11/4) dini hari, dilansir dari Antara.
-
Bagaimana Imlek dirayakan di Sumut? Sejarah perayaan Imlek di Indonesia telah ada sejak abad ke-15 ketika pedagang Tionghoa datang ke Nusantara. Perayaan ini telah menjadi bagian dari budaya Indonesia, dengan tradisi seperti memasang lampion, menyiapkan makanan khas Imlek, dan memberikan angpao.
-
Siapa saja yang dibebani dengan pajak di Sumut? Pajak adalah pembayaran wajib yang harus dibayarkan oleh individu atau badan usaha kepada pemerintah sesuai dengan undang-undang.
-
Bagaimana pesan berantai lucu menyebarkan kebahagiaan di Sumut? Dengan kemudahan teknologi, pesan-pesan ini tidak hanya menawarkan hiburan sejenak, tetapi juga menciptakan ikatan sosial yang kuat di antara pengirim dan penerima. Pesan berantai lucu sering kali mengambil bentuk meme, teka-teki, atau anekdot humoris yang dirancang untuk mengundang senyum dan tawa. Fenomena ini mengilhami kreativitas dalam menyusun pesan-pesan yang tidak hanya menghibur tetapi juga mungkin menginspirasi orang lain untuk berpartisipasi dan berbagi kembali, menciptakan lingkaran positif yang memperkaya interaksi sosial di dunia maya.
-
Apa yang ditemukan warga di Desa Surotrunan, Kebumen? Warga Desa Surotrunan, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, dibuat heboh. Sebuah gundukan tanah misterius ditemukan pada salah satu pekarangan milik warga.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kerja bakti di Sumut? Saat kerja bakti, tak jarang terjadi komunikasi yang intens antarwarga.
-
Apa yang terbakar di TPA Suwung? Asap kebakaran yang terjadi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung, Denpasar, mulai mengganggu para pengendara jalan di perempatan Pesanggaran, Denpasar Selatan.
Meninggal dalam Perawatan di Rumah Sakit
Pasien PDP ini diketahui tengah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Tebing Tinggi.
Dijelaskan dr. Nanang, pada Jumat (10/4) tengah malam pihaknya menerima laporan dari salah satu rumah sakit swasta di Kota Tebing Tinggi bahwa mereka menerima seorang pasien warga Kabupaten Batu Bara.
Alami Sesak Napas
Diketahui bahwa pasien PDP ini mengalami keluhan sesak napas. Pasien kemudian ditangani oleh tim medis sesuai dengan SOP penanganan COVID-19 dan oleh dokter penanggung jawab pasien tersebut ditetapkan sebagai PDP.
Meninggal Sebelum Rapid Test
dr. Nanang menjelaskan bahwa pasien meninggal dunia sekitar pukul 04.00 dini hari dan pasien belum sempat melakukan rapid test untuk mengetahui lebih lanjut apakah pasien tersebut positif COVID-19.
"Sekitar pukul 04.00 WIB, kembali kami mendapatkan laporan bahwa pasien tersebut meninggal dunia. Karena ditetapkan sebagai PDP, untuk proses selanjutnya disesuaikan dengan SOP yang sudah ditetapkan," ujarnya.
dr. Nanang menambahkan bahwa pasien langsung dibawa ke kabupaten asalnya dengan mengikuti SOP protokol yang ada.
"Pasien tersebut kini sudah dibawa ke kabupaten asalnya sesuai dengan protokol kesehatan sebagai PDP," katanya.