Suguhkan Indahnya Panorama Pegunungan, Ini 4 Aktivitas Asyik di Desa Wisata Kubu Gadang
Potensi Desa Wisata Kubu Gadang ini sudah dikembangkan sejak 2014. Tak heran jika saat ini wisatawan bisa menikmati berbagai aktivitas asyik dan seru.
Potensi Desa Wisata Kubu Gadang ini sudah dikembangkan sejak 2014. Tak heran jika saat ini wisatawan bisa menikmati berbagai aktivitas asyik dan seru.
Suguhkan Indahnya Panorama Pegunungan, Ini 4 Aktivitas Asyik di Desa Wisata Kubu Gadang
Desa wisata yang berlokasi di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat ini menyajikan lanskap pemandangan alam yang begitu asri dan indah. Selain itu keramahan masyarakat sekitar juga semakin menjadikan tempat ini begitu nyaman dan cocok untuk dikunjungi bersama keluarga.
Potensi Desa Wisata Kubu Gadang ini sudah dikembangkan sejak 2014. Tak heran jika saat ini wisatawan bisa menikmati berbagai aktivitas asyik dan seru.
Simak aktivitas wisata asyik yang dapat dilakukan di Desa Wisata Kubu Gadang berikut ini.
Menikmati Indahnya Alam Pegunungan
Aktivitas wisata pertama yang bisa dilakukan di tempat ini yaitu menikmati keindahan alam yang indah. Melansir dari jadesta.kemenparekraf.go.id, Desa Wisata Kubu Gadang menjadi spot utama untuk memandang langsung ke Gunung Marapi. (Foto: instagram/desawisatakubugadang)
-
Mengapa wisata Sukabumi menarik? Wisata Sukabumi juga menawarkan keindahan alam memesona yang siap memanjakan mata Anda.
-
Apa saja yang ditawarkan tempat wisata di Sumedang? Tempat wisata Sumedang akan memberikan pengalaman seru dan menarik selama liburan. Tempat wisata Sumedang ini sayang untuk dilewatkan.
-
Di mana Desa Wisata Cisaat berada? Desa Cisaat di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, baru-baru ini mendapat gelar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
-
Bagaimana cara menikmati wisata Sukabumi? Berikut beberapa rekomendasi wisata Sukabumi yang bisa Anda jelajahi.
-
Apa yang ditemukan warga di Desa Surotrunan, Kebumen? Warga Desa Surotrunan, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, dibuat heboh. Sebuah gundukan tanah misterius ditemukan pada salah satu pekarangan milik warga.
-
Apa saja yang menarik di wisata Sukabumi? Sukabumi, sebuah kabupaten yang terletak di ujung barat Pulau Jawa, Indonesia, adalah surga tersembunyi yang menawarkan keindahan alam yang memukau dan keanekaragaman budaya yang kaya.
Di antara sawah-sawah tersebut, berdiri sebuah rumah atau homestay yang bisa digunakan oleh para pengunjung. Jumlahnya saat ini sudah 20 homestay. Beberapa homestay tersebut masih bagian dari rumah masyarakat.
Menonton Atraksi Budaya Lokal
Aktivitas wisata selanjutnya yaitu menonton pertunjukan budaya khas Minangkabau yaitu silek lanyah.
Silek lanyah adalah sebuah atraksi silat tradisional khas Minangkabau di tengah-tengah lumpur persawahan yang licin dan basah.
Menonton Drama Hiburan
Selain menyaksikan atraksi budaya khas Minangkabau, di tempat ini wisatawan juga bisa menonton seni pertunjukan lainnya yang bernama randai yakni drama tradisional dari Minangkabau.
Randai sendiri tak hanya menjadi sarana hiburan untuk para pengunjung, melainkan juga sebagai pembelajaran atau pendidikan moral. Sebab, kisah yang ditampilkan memiliki pesan tersendiri.
Mencicipi Ragam Kuliner
Tak hanya potensi wisata dan budaya yang ditonjolkan, di tempat ini wisatawan juga bisa mencicipi kuliner asli Minang.
Uniknya, setiap penjual dan penyajian makanan dibuat se-tradisional mungkin.
,ulai dari penjual yang memakai baju saisuak sampai alat makan yang dikemas dengan nuansa tradisional.