Telah Dikembalikan, Reza Arap Ungkap Gunakan Uang Rp1 Miliar untuk Donasi dan Game
Kasus ini juga menyerat nama beberapa publik figur. Salah satunya Reza Arap. Namanya terseret karena sempat mendapatkan uang Rp1 Miliar dari Doni Salmanan.
Akhir-akhir ini kasus Doni Salmanan menyita perhatian publik. Kasus ini juga menyerat nama beberapa publik figur, salah satunya Reza Arap. Namanya terseret karena sempat mendapatkan uang Rp1 Miliar dari Doni Salmanan.
Reza Arap pun akhirnya mengembalikan uang tersebut ke pihak kepolisian. Hal itu dibenarkan oleh Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Kombes Reinhard Hutagaol.
-
Kenapa Reza Rahadian turun ke jalan ikut demo? Reza mengaku tidak bisa tidur melihat tindakan anggota DPR RI dan pemimpin negeri ini.
-
Siapa yang membawa Tari Cepet ke Sukabumi? Dahulu para penari asal Jawa Tengah dibawa ke Sukabumi untuk mengusir hewan buas dan makhluk halus melalui tarian.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Apa yang terbakar di TPA Suwung? Asap kebakaran yang terjadi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung, Denpasar, mulai mengganggu para pengendara jalan di perempatan Pesanggaran, Denpasar Selatan.
-
Kapan Reza Rahadian berangkat umroh? Reza Rahadian, aktor populer Indonesia yang dikenal lewat perannya dalam film "Siksa Kubur," baru-baru ini menjadi sorotan publik. Bersama sang manajer, Reza Rahadian diketahui tengah menjalani ibadah umrah di Tanah Suci sejak Selasa (23/4/2024).
-
Kapan Lenggogeni dan Reza bertukar senyuman? Reza dan Lenggogeni dengan senang hati bertukar senyuman sambil saling mencium pipi.
"Sudah dibayar," ucapnya dilansir dari merdeka.com.
Reza Arap juga membagikan kabar tersebut melalui akun Instagram miliknya. Ia mengunggah Instagram stories yang memperlihatkan uang pemberian Doni Salmanan yang telah ia kembalikan.
Reza Arap juga mengaku telah menggunakan uang Rp1 Miliar tersebut sebelumnya. Reza Arap menggunakan uang tersebut untuk membeli game online dan donasi. Berikut ulasannya.
Kembalikan Uang
Reza Arap sudah mengembalikan uang Rp950 juta dari Doni Salmanan. Ia tak mengembalikan uang Rp1 Miliar karena adanya potongan 5% dari aplikasi. Tampak segepok uang tunai Rp950 juta ia kembalikan.
"I'm returning the money back," tulis Reza Arap.
©2022 Merdeka.com/Instagram Reza Arap
Uang Digunakan untuk Game dan Donasi
Reza Arap mengaku masalah ini mempengaruhi keuangan miliknya. Hal ini lantaran ia telah menggunakan uang pemberian Doni Salmanan.
Reza Arap mengungkapkan ia menggunakan uang tersebut untuk top up game online. Selain itu ia juga mendonasikan uang tersebut untuk pihak yang membutuhkan.
"does it affect my financial? yes. Did i used the money? yes," tulis Reza Arap.
"what for? impulsive topup for expensive game n to live," tulisnya.
"did i donate sum of the money to other ppl in need? yes," imbuhnya.
©2022 Merdeka.com/Instagram Reza Arap
Unggah Perasaan Kesal Lewat Meme
Reza Arep pun melampiaskan kekesalannya ke Doni Salmanan melalui unggahan di media sosial miliknya. Reza Arap mengunggah meme lucu yang memperlihatkan dirinya dan anak punk yang tampak mirip dengan Reza Arap.
"wk doni ****," tulis Reza Arap.
©2022 Merdeka.com/Instagram Reza Arap
(mdk/kum)