Viral Wanita di Pekanbaru Timbun Sampah di Kamar Kosnya, Diduga Idap Hoarding Disorder
Kamar kos itu ditinggalkan dengan berbagai sampah yang berserakan di sekitar, mulai dari botol air hingga bungkus bekas makanan.
Kamar kos itu ditinggalkan dengan berbagai sampah yang berserakan di sekitar, mulai dari botol air hingga bungkus bekas makanan.
Viral Wanita di Pekanbaru Timbun Sampah di Kamar Kosnya, Diduga Idap Hoarding Disorder
Bagi seorang perantau, tinggal di kos-kosan menjadi salah satu pilihan yang umum diambil. Selain harganya yang relatif terjangkau, kos-kosan bisa menjadi tempat privat untuk menjalani beragam aktivitas.
Saking privatnya, pemilik kos kerap mendapati berbagai permasalahan ketika si pemilik kos meninggalkan kamar kosnya.
Hal tersebut juga terlihat dalam sebuah video yang dibagikan oleh pemilik akun Instagram @pkukini belum lama ini.
- Bermodal Surat Kabar dan Prangko Lama, Kisah Wanita Cari Ibu Kandungnya Ini Viral
- Viral Momen Wanita Lulusan Sarjana Dagang Pisang Goreng Pakai Toga, Alasan di Baliknya Bikin Haru
- Viral Penemuan Belasan Ekor Sapi di Asahan Mati Mendadak, Diduga Akibat Keracunan
- Kepala Desa Kayangan Sebut Tak Mengusir, Begini Buntut Kasus Viral Mahasiswi KKN Unram
Berikut ulasan selengkapnya.
Cek Kamar Kos yang Ditinggal Penyewa Secara Diam-diam
Dalam video yang dibagikan, pemilik kos tampak membuka salah satu kamar kosan yang sudah ditinggalkan oleh penyewa.
Si pemilik kos juga menyebut jika wanita penyewa kosnya itu pergi secara diam-diam.
Bahkan, barang-barang berharga milik penyewa juga sudah dibawa pergi. Saat dibuka, pemilik kos dibuat kaget dengan kondisi dalam kamar tersebut.
Bagaimana tidak, kamar kos itu ditinggalkan dengan berbagai sampah yang berserakan di sekitar, mulai dari botol air hingga bungkus bekas makanan. Terlihat pula beberapa kain seperti baju bekas yang sudah usang dan kotor yang menumpuk di lantai kamar.
Tak hanya di lantai kamar saja, kasur lipat yang terlihat sangat kotor itu dan berada di bawah jendela juga tak luput dari sampah-sampah yang ditinggalkan.
Sejumlah cat dinding yang berwarna biru itu juga tampak mengelupas, yang diduga karena kamar yang jarang dibuka dan menyebabkan dinding menjadi lembap.
Di depan pintu kamar mandi, tampak sampah-sampah plastik bekas deterjen dan pewangi pakaian yang sudah kosong. Sampah-sampah plastik itu juga ditemukan di dalam kamar mandi.
Diduga Idap Hoarding Disorder
Dalam keterangannya, si pemilik akun menduga jika wanita penyewa kos tersebut merupakan penderita Hoarding Disorder.
"Sampah berserakan dikamar kos cewe. Diduga mengidap penyakit Hoarding Disorder. Dan kini penghuni kosnya sudah kabur. Meski tak dijelaskan terkait detail kosannya, kejadian tersebut berada di Pekanbarui, Riau. 📍Disalah satu Kos Cewe di Pekanbaru" tulis pemilik akun dalam unggahannya.
"Semoga si cewe cepat sembuh" tulis salah satu warganet dalam kolom komentar
"KENAPA MAKIN BANYAK BANGET PENDERITA HOARDING DIRSORDER😭" komentar warganet.
"Ledah bangettt cewek nya pasti berantakan kayak hidupnya" komentar warganet lainnya.
Seputar Hoarding Disolder
Hoarding disorder adalah gangguan psikologis berat yang membuat orang mengumpulkan dan menyimpan barang dalam jumlah banyak terlepas dari nilainya.
Penimbunan barang ini dilakukan secara acak sehingga barang yang dikumpulkan pun tak tertata.
Gangguan tersebut bisa menjadi masalah karena dapat mengganggu kehidupan sehari-hari, menyebabkan isolasi, mengancam kesehatan dan keselamatan, dan bisa menjadi tanda dari masalah kesehatan mental yang mendasarinya, seperti OCD atau depresi.