Epic Serang Apple di Pengadilan, Disebut Tukang Monopoli dan Pembohong
Epic Serang Apple di Pengadilan, Disebut Tukang Monopoli dan Pembohong
Sejak di awal pertarungan antara Epic Games dan Apple di pengadilan, Epic mengajukan gugatan bahwa Apple melakukan hal yang ilegal. Hal ini merujuk ke sistem pembayaran dalam aplikasi yang memotong pemasukan developer sejumlah 30 persen untuk masuk kantong Apple.
Melansir Phone Arena, dalam gugatan terbarunya, Epic menyebut Apple sebagai perusahaan monopoli dalam distribusi aplikasi dan pemrosesan pembayaran dalam aplikasi. Epic juga menyebut bahwa Apple tidak membantah kalau pihaknya punya kontrol penuh terhadap distribusi aplikasi terhadap lebih dari satu miliar pengguna iOS, tapi menolak dengan tegas disebut "perusahaan monopoli".
-
Kapan Apple merilis iPod? Melansir Majalah Mixdown, Selasa (18/6), pada bulan Oktober 201, perusahaan teknologi Apple merilis perangkat media portabel iPod.
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Apa yang dilakukan iPhone dengan foto pengguna? Face-ID dirancang untuk berfungsi mendeteksi pengguna misal sedang menggunakan topi, syal, kacamata, lensa kontak, atau kacamata hitam. “Selain itu, ini dirancang untuk bekerja di dalam ruangan, di luar ruangan, dan bahkan dalam kegelapan total,” ungkap dia.
-
Kapan cek Apple ditulis? Cek tersebut ditulis tangan langsung oleh sang pendiri Apple, Steve Jobs dengan jumlah transaksi sebesar 4,01 USD pada tanggal 23 Juli 1976.
-
Bagaimana tren perpindahan pengguna Android ke iPhone? Sejak tahun 2019, jumlah pengguna ponsel Android yang membeli atau mengganti ponselnya dengan iPhone relatif stabil. Pada periode 2019—2023, terdapat 11% hingga 19% pengguna Android yang pindah ke iPhone. Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
Tak cuma itu, Epic menunjukkan berbagai bukti di pengadilan yang memperlihatkan Apple menyudutkan Epic sebagai pihak yang buruk. Misalnya, Apple mengklaim bahwa Epic menghapus pembayaran dalam aplikasi fortnite, padahal menu ini tetap tersedia sampai Apple sendiri yang memblokirnya.
Selain itu, Apple juga menunjukkan data dugaan penurunan 70 persen minat pengguna untuk menugunduh FOrtnite, antara Oktober 2019 hingga Juli 2020. Berbeda dengan Apple, Epic justru melihat peningkatan di periode tersebut.
Di pihak Apple, disebut bahwa sistem pembayaran dalam aplikasi yang tidak diregulasi Apple akan membawa risiko keamanan yang berbahaya bagi pengguna. Hal ini memang ada, namun belum pernah terjadi dan Apple tidak membawa bukti soal risiko keamanan ini memiliki celah.
Pertikaian Apple dan Epic Games
Jika Anda melewatkan pertikaian antara Apple dan pengembang Fortnite ini, awal mulanya adalah dibuangnya gim Fortnite dari App Store. Hal ini dikarenakan developer gim Fortnite yakni Epic Games punya sistem pembelian sendiri untuk Fortnite. Hal ini ternyata mengurangi 30 persen pemasukan Apple di tiap pembelian gim ini di App Store.
Apple punya aturan tegas akan hal ini, di mana aplikasi yang ada di ekosistem iOS tidak bisa punya hitungan sendiri soal pemasukan dari pembelian aplikasi via tokonya.
Tak cuma Apple, Google juga melakukan hal serupa dengan membuang Fortnite dari toko aplikasi Play Store.
Akhirnya, yang dilakukan oleh Epic games adalah melakukan diskon permanen untuk V-bucks, yang merupakan mata uang dalam gim untuk membeli skin. Pembelian cash juga didiskon hingga 20 persen. Diskon ini pada dasarnya adalah biaya yang dibayarkan ke Apple dan Google.
(mdk/idc)