Ponsel lawas masih digandrungi, operator telko cari peluang
Di beberapa kota, sekitar 80 persen penduduknya masih pakai ponsel
Banyaknya smartphone yang beredar saat ini, bukan berarti jumlah pengguna smartphone lebih banyak dari ponsel lawas atau feature phone. Hal itu adalah fakta yang diungkapkan oleh Presiden Direktur dan CEO Indosat, Alexander Rusli. Menurutnya, sebagian besar masyarakat Indonesia masih gandrung menggunakan ponsel lawas.
"Umumnya, feature phone itu komposisinya sekitar 70 persen, di beberapa kota bahkan sampai 80 persen masih pakai feature phone,” kata pria yang berkacamata ini kepada Merdeka.com di Jakarta, Senin (31/8).
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Kapan Telkom Jawa Barat menyelenggarakan program Indonesia Digital Learning? Tahun ini, sebanyak 550 guru se Jawa Barat mengikuti program yang digelar oleh Telkom Jawa Barat pada tanggal 4-5 Juli 2024 di di Gedung Achmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Kenapa Telkom yakin Indibiz bisa bersaing dengan kompetitor di Bali? Pihaknya yakini dapat bersaing dengan sejumlah kompetitor yang sudah ada sebelumnya di Bali. Antara lain karena pengelola Indibiz sudah berpengalaman sebelumnya dalam mengelola Indihome.
-
Apa yang dilakukan Huawei selama berbisnis di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
Banyaknya pengguna ponsel lawas, bagi perusahaan yang dipimpinnya, bukanlah suatu hal yang sulit untuk bisa mencetak uang dari sekian banyaknya pengguna feature phone. Dirinya pun berpikir dengan menyediakan layanan value added service (VAS) berupa konten tambahan, setidaknya bisa menjadikan pundi-pundi uang bagi anak usaha Ooredoo itu.
"VAS itu pertumbuhannya masih tinggi, double digit tiap tahun. Pertumbuhan yang besar tersebut sejalan dengan tingginya pengguna feature phone di Indonesia. Pengguna feature phone itu biasanya masih pakai macam-macam konten tradisional seperti teks dan SMS,” ujarnya.
Oleh sebab itu, Indosat baru saja menjalin kerjasama dengan tiga klub sepak bola internasional yaitu FC Internazionale Milano, Arsenal FC, dan FC Barcelona untuk memberikan layanan VAS Content, berita terkini, dan video bagi pelanggan pecinta sepak bola di Indonesia.
Baca juga:
Begini cara Indosat gaet pecinta bola tanah air
Indosat pamer cara kerja eSIM
XL bagi-bagi mobil buat pelanggan loyal
Indosat hadirkan layanan buku digital
Telkom Group kembangkan International Remittance di Timor Leste